Cianjur (ANTARA) - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cianjur, Jawa Barat, mengajak warga tetap menjaga kebersamaan dan persatuan meski ada perbedaan hari dalam melaksanakan shalat Idul Adha.
"Perbedaan tidak menghilangkan semangat kebersamaan untuk membangun negeri dan umat. Perbedaan tidak mengurangi makna dari Hari Raya Kurban untuk masyarakat, justru lebih meningkatkan rasa persaudaraan dan kerukunan," kata Sekretaris MUI Cianjur, Saeful Ulum, selaku khatib dan imam pada shalat Idul Adha di Cianjur, Ahad.
Baca juga: Presiden: Idul Adha momen menebarkan kebaikan sebanyak-banyaknya
Menurut dia, perbedaan tidak membuat rasa persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat dalam memaknai hari kurban menjadi berkurang, terlebih kurban tahun ini masih dalam masa pandemi dan merebaknya Penyakit Kuku dan Mulut (PMK) pada hewan.
Namun intinya masyarakat tetap meneladani kegiatan berkurban yang dicontohkan Nabi Ibrahim dan Nabi Muhamad SAW, sehingga perbedaan waktu tidak menjadi permasalahan namun lebih mempererat rasa peduli sesama dengan membangun kebersamaan di dalam ibadah kurban.
MUI Cianjur ajak warga tetap jaga kebersamaan di tengah perbedaan
Minggu, 10 Juli 2022 19:52 WIB