Timnas U-19 juga sudah memiliki modal bagus lantaran mereka pernah menjalani pemusatan latihan (TC) serta menuntaskan beberapa laga uji coba di Turki dan Korea Selatan, kemudian berlaga di kompetisi usia muda internasional, Turnamen Toulon di Prancis, tepatnya pada Mei sampai awal Juni 2022.
Namun, ketika itu timnas U-19 Indonesia ditangani oleh asisten Shin Tae-yong, Dzenan Radoncic karena Shin fokus membesut timnas senior Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
"Kalau melihat performa mereka dari televisi, sangat baik. Saya percaya ke depannya tim ini akan terus berkembang," tutur Shin.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Shin: Timnas U-19 imbang 0-0 dengan Persija karena kelelahan