Kabupaten Bekasi (ANTARA) - Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, bekerja sama dengan Perum Bulog menyalurkan 3.000 liter minyak goreng kepada masyarakat di Kecamatan Serang Baru melalui kegiatan operasi pasar murah satu harga yakni Rp14.000 per liter.
"Semoga operasi pasar murah kali ini dapat membantu memenuhi kebutuhan minyak goreng warga," kata Kepala Bidang Pengendalian Bahan Pokok dan Penting pada Dinas Perdagangan Kabupaten Bekasi Helmi Yenti di Cikarang, Kamis.
Dia mengatakan operasi pasar murah minyak goreng serupa juga pernah dilakukan di Kecamatan Babelan bedanya saat itu terselenggara berkat kerja sama pemerintah daerah dengan sejumlah produsen minyak goreng atas fasilitasi serta alokasi anggaran dari pemerintah provinsi.
"Untuk operasi pasar kedua ini kami bekerja sama dengan Bulog, Perum Bulog Kantor Cabang Karawang," katanya.
Pihaknya terlebih dahulu berkirim surat kepada Perum Bulog untuk dapat menggelar operasi pasar murah minyak goreng di seluruh kecamatan dengan total estimasi kebutuhan mencapai 161.000 liter minyak goreng.
"Permintaan kami direspons Bulog meski baru disetujui sebanyak 3.000 liter, mudah-mudahan ke depan bisa menggelar operasi serupa di kecamatan-kecamatan lain melalui skema kerja sama ini," ucapnya.