Majalengka (ANTARA) - Bupati Majalengka Karna Sobahi mengatakan, saat ini kasus COVID-19 sedang mengalami kenaikan, untuk itu Satgas COVID-19 perlu dibangkitkan kembali semangatnya, guna meminimalkan penyebaran virus berbahaya tersebut.
"Kami meminta kepada Satgas COVID-19 untuk dibangkitkan kembali semangatnya, apalagi saat ini kasus sudah mulai naik," kata Karna di Majalengka, Jawa Barat, Senin, saat melakukan rapat koordinasi bersama Forkopimda serta seluruh elemen lainnya secara virtual.
Baca juga: Dinkes Majalengka siapkan ruang isolasi hadapi lonjakan COVID-19
Karna mengatakan, Satgas COVID-19 dari tingkat kabupaten, kecamatan, desa, dan RT/RW perlu terus aktif dalam mencegah penyebaran virus COVID-19, apalagi saat ini terdapat varian baru.
Menurutnya semua komponen perlu bersama-sama dalam menghadapi dan juga mewaspadai sebaran virus COVID-19 di Kabupaten Majalengka yang beberapa waktu ini menandakan adanya kenaikan kasus terkonfirmasi.
Bahkan terdapat klaster penyebaran COVID-19 di sekolah yang terjadi di SMAN 1 Bantarujeg beberapa waktu lalu, hal ini juga menandakan adanya kelalaian dari masyarakat akan bahaya COVID-19.
Bupati Majalengka bangkitkan semangat Satgas COVID-19 setelah kasus naik
Senin, 7 Februari 2022 17:09 WIB