ANTARAJAWABARAT.com, 19/14 - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) Kota Bandung menggelar lomba melukis yang diikuti sekitar 30 warga Kota Bandung yang menyandang tunanetra.
"Jadi kegiatan ini adalah lomba menggambar/melukis bagi tunanetra yang mungkin ini pertama kali di Kota Bandung bahkan di Indonesia," kata Ketua DPC Pertuni Kota Bandung, Ade Rohmat kepada wartawan di Bandung, Senin.
Ia mengatakan, lukisan yang harus dibuat bertemakan pemandangan, seperti gunung, pesawahan, hutan, matahari dan lainnya.
"Menggambar pemandangan itu untuk teman-teman tunanetra yang keterbatasan pandangan (low vision), sedangkan untuk yang total (tidak bisa melihat sama sekali) menggambar cangkir, nanas dan lainnya," kata Ade.
Menurutnya, peminat dari lomba itu sebenarnya banyak tetapi lomba yang kini digelar merupakan awalan karena kedepan akan ditingkatkan lagi kapasitas peserta.
"Peserta semua dari Kota Bandung dan mereka berasal dari SMP, Kuliah kemudian ada yang baru beres kuliah, jadi dengan lomba ini pun kita ingin melihat apakah kreatifitas teman-teman SMP bisa mengalahkan yang sudah lulus kuliah," katanya.
Ia mengharapkan, dengan digelarnya lomba melukis itu bisa meningkatkan kepercayaan diri dan kreativitas seninya.
"Selama ini kan hanya lomba sepak bola atau olahraga lainnya dan lomba bernyanyi, tetapi melukis baru kali ini," katanya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Bandung, Ayi Vivananda mengatakan, kegiatan yang digagas oleh DPC Pertuni Kota Bandung itu sangat menarik karena yang dilakukan ialah melukis.
"Ini bisa menggugah kesadaran masyarakat umum lainnya bahwa sesungguhnya mereka bukan masyarakat yang harus dipinggirkan, disisihkan atau dikasihani," kata Ayi.
Ia mengatakan, harusnya dengan upaya itu, masyarakat penyandang tunanetra memiliki kesempatan sama di bidang kesehatan, pendidikan dan lainnya.
"Ini akan menjadi momentum sejarah bahwa warga penyandang cacat pun memiliki kreatifitas seperti warga normal lainnya, dan tadi saya sudah meminta pada Ketua DPC untuk terus melanjutkan acara ini," kata Ayi.***4***
PULUHAN WARGA PENYANDANG TUNANETRA LOMBA MELUKIS
Senin, 19 Desember 2011 18:54 WIB