Bandung (ANTARA) - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didaulat sebagai duta jenama atau "brand ambasador" produk-produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di Jabar dalam program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI).
Gubernur nantinya akan memberikan ulasan atau tinjauan atas produk UMKM tersebut terutama yang sudah "go digital".
"Kang Emil sebagai brand ambasador untuk produk UMKM. Nanti akan dikurasi produk UMKM yang kita dorong (dipromosikan) pada April 2021 melalui JaFest 2021," kata Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki saat menghadiri Grand Opening Jabar Culture & Tourism Festival 2021 (JaFest 2021) di Gedung Sate Bandung, Minggu.
Teten menegaskan, UMKM di Jabar selama April 2021 harus benar-benar mampu menguasai pasar konsumsi di masyarakat melalui kegiatan JaFest 2021. Terlebih gerakan bangga buatan Indonesia, Jabar menjadi tuan rumahnya.
"Setelah itu kita akan dorong agar produk UMKM yang sudah go digital sepanjang April ini, untuk juga bisa diterima di platform digital global ," katanya.
Teten menyebutkan saat ini baru sebanyak 12 juta UMKM yang sudah go digital secara nasional.
Ditargetkan pada tahun 2023, sebanyak 30 juta UMKM akan "go digital". Dengan kata lain, setiap bulan sebanyak 500 ribu UMKM akan didorong untuk memanfaatkan digital atau aplikasi digital dalam pemasaran produknya.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Jabar Kusmana Hartadji menambahkan gubernur sudah sejak lama terus membantu promosi produk UMKM Jabar agar bisa mendunia.
Sebagai puncaknya adalah penghargaan dari Kementerian Koperasi dan UMKM, dipilih sebagai "brand ambasador" UMKM Jabar.
"Nanti akan diawali peluncuran promosi produk Jabar 2-4 April, tetapi pelaksanaannya selama April 2021. Ini menjadi bentuk bela negara, dengan membantu promosi UMKM," katanya.
Promosi produk UMKM Jabar akan kembali masif dilakukan selama bulan April 2021 pada kegiatan Pekan Kreatif Jabar (PKJB) dan Karya Kreatif Jabar (KKJB) 2021.
#BanggaBuatanIndonesia
#ModernJabar
#UMKMJabarpaten
Baca juga: Masyarakat diajak beli produk lokal unggulan Jawa Barat
Baca juga: Industri kreatif Kota Depok siapkan program digital marketing
Ridwan Kamil didaulat jadi duta produk UMKM Jabar
Minggu, 21 Maret 2021 22:46 WIB