Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Selasa (17/11) kemarin, mulai dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menemui bos IMF hingga pergantian direktur utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau RNI.
Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:
1. Luhut temui bos IMF-Bank Dunia hingga USTR di AS
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melakukan sejumlah pertemuan pada hari pertama kunjungan kerjanya di Washington DC, AS, Senin (16/11/2020).
Menko Luhut bertemu dengan CEO Conservation International (CI) M Sanjayan, Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva, President of World Bank David Malpass dan United States Trade Representatives (USTR) Robert Lighthizer.
Baca selengkapnya di sini
2. Menkeu: Lebih dari 2,4 juta tenaga pendidik non PNS dapat subsidi upah
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan lebih dari 2,4 juta tenaga pendidik non Pegawai Negeri Sipil (PNS) di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Kementerian Agama akan mendapatkan bantuan subsidi upah (BSU).
“Bantuan gaji guru honorer Kemendikbud dan Kemenag totalnya mencapai lebih dari 2,4 juta orang. 1,6 juta di bawah Kemendikbud dan 0,8 juta orang di bawah Kemenag,” katanya dalam diskusi daring di Jakarta, Selasa.
Baca selengkapnya di sini
3. IHSG Selasa ditutup menguat seiring aksi beli asing
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup menguat seiring aksi beli oleh investor asing.
IHSG ditutup lebih tinggi 35,07 poin atau 0,64 persen ke posisi 5.529,94. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak naik 8,37 poin atau 0,96 persen menjadi 881,81.
"Sentimen positif yang dominan bagi indeks hari ini terkait data dari Moderna yang katanya vaksin mereka efektif 94,5 persen," kata analis Indo Premier Sekuritas Mino di Jakarta, Selasa.
Baca selengkapnya di sini
4. Ditawari bantuan Bank Dunia, Luhut minta bantu rehabilitasi mangrove
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengaku mendapat banyak tawaran bantuan dari Bank Dunia dalam lawatannya ke Washington DC, Amerika Serikat, awal pekan ini.
Namun, dari banyak tawaran yang ia terima, Luhut mengaku hanya meminta Bank Dunia untuk ikut membantu Indonesia dalam program rehabilitasi mangrove yang akan dijalankan di 600 ribu hektare lahan dalam empat tahun ke depan.
Baca selengkapnya di sini
5. Kementerian BUMN tetapkan Arief Prasetyo jabat Direktur Utama PT RNI
Kementerian BUMN melakukan perubahan susunan direksi PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau RNI dengan menetapkan Arief Prasetyo Adi sebagai Direktur Utama menggantikan Eko Taufik Wibowo.
Penetapan tersebut ditandai dengan penyerahan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK- 365/MBU/011/2020 yang dilaksanakan secara daring pada 16 November 2020.
Baca selengkapnya di sini
Kemarin, Luhut temui bos IMF-Bank Dunia hingga pergantian dirut RNI
Rabu, 18 November 2020 6:30 WIB