Jakarta (ANTARA) - Mantan kapten timnas Inggris Wayne Rooney yakin Paris Saint-Germain memiliki kecepatan dan keterampilan untuk mengekploitasi garis pertahanan tinggi Bayern Munchen di final Liga Champions pada Senin dini hari nanti WIB.
Rooney yakin bahwa skuat kelas dunia PSG bisa menghukum juara Bundesliga dengan cara yang tidak bisa dilakukan Olympique Lyonnais.
Penyerang Lyon Memphis Depay dan Karl Toko Ekambi melewatkan peluang emas dalam 16 menit pertama setelah kekalahan 0-3 mereka dari Bayern di semifinal pada Kamis sambil memperingatkan bahwa tiga penyerang PSG Neymar, Kylian Mbappe dan Angel Di Maria tidak akan menyia-nyiakan kesempatan.
"Bayern memiliki keuntungan yang sebagian besar dari starting line-up mereka pernah bermain di final Liga Champions sebelumnya. Namun, saya punya feeling untuk PSG," tulis Rooney di kolomnya untuk the Sunday Times yang dilansir Reuters pada Minggu (23/8).
"Ini akan menjadi adu penalti dan saya rasa dengan Neymar, Mbappe dan Di Maria, PSG akan memanfaatkan lini pertahanan tinggi yang dimainkan Bayern. Mereka akan mendapatkan peluang dan memanfaatkannya."
Baca juga: Pelatih PSG akui Bayern lebih diunggulkan pada final Liga Champions
"Saya tidak ragu bahwa tekanan tinggi akan menciptakan peluang bagi Bayern, tetapi PSG cukup bagus dalam penguasaan bola untuk menghadapinya dan begitu mereka bisa mengatasinya akan ada peluang bagi penyerang mereka."
Mbappe dan Neymar sudah pasti akan menjadi sorotan utama dalam laga tersebut. Keduanya total sudah mencetak delapan gol dan sembilan assist dalam Liga Champions sejauh ini.
Rooney yakin mantan rekan setimnya di Manchester United, Di Maria bisa membuat perbedaan.
"Penentu kemenangan pertandingan PSG mungkin saja Di Maria. Ia pemain yang luar biasa. Ia bekerja tanpa lelah di lapangan dan operan, visi dan kesadarannya melihat situasi sangat brilian," kata Rooney.
Baca juga: Angel Di Maria berharap trofi Liga Champions lagi di Lisbon untuk PSG
Prediksi Wayne Rooney terhadap laga PSG vs Bayern
Minggu, 23 Agustus 2020 19:28 WIB