Jakarta (ANTARA) - Sepanjang Rabu (30/7) banyak peristiwa menarik yang terjadi di Ibu Kota Jakarta mulai dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi hingga ragam persiapan Idul Adha 1441H di tengah pandemi COVID-19.
Berikut Redaksi Metropolitan LKBN ANTARA merangkumkan berita kemarin yang masih relevan untuk anda baca pagi ini, klik judul untuk membaca lebih lanjut:
1. Anies perpanjang PSBB Transisi Fase 1 untuk ketiga kalinya
Gubernur DKI Jakarta resmi memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Masa Transisi Fase 1 untuk 14 hari terhitung mulai 31 Juli sampai 13 Agustus 2020.
Perpanjangan tersebut merupakan yang ketiga kalinya untuk PSBB Transisi Fase 1 setelah sebelumnya dilakukan pada 2 Juli 2020 hingga 16 Juli 2020 dan 17 Juli 2020 hingga 30 Juli 2020.
"Dengan mempertimbangkan semua kondisi maka kita memutuskan untuk kembali memperpanjang PSBB Masa Transisi Fase 1 untuk ketiga kalinya sampai 13 Agustus 2020," kata Anies dalam rekaman video yang disiarkan Pemprov DKI Jakarta, Kamis.
2.Pemprov DKI raup Rp902 juta dari denda PSBB Transisi
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meraup denda sebesar Rp902,7 juta dari pelanggar Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi.
"Denda yang sudah dibayarkan Rp902.750.000 sejak 5 Juni 2020 hingga 29 Juli 2020," kata Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin di Jakarta, Kamis.
3.Pemprov DKI putuskan kebijakan ganjil genap kembali diterapkan
Kebijakan ganjil genap kembali diterapkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk kendaraan bermotor roda empat akibat terjadinya peningkatan volume kendaraan lalu lintas di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi.
"Diperlukan penerapan kembali kebijakan pembatasan lalu lintas untuk mengurangi kepadatan lalu lintas dan meningkatkan efektifitas dan efisiensi ruang jalan," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo dalam keterangan tertulisnya, Kamis.
4. 11 masjid di Koja dibersihkan untuk Shalat Idul Adha
Pemerintah Kelurahan Koja, Jakarta Utara, membersihkan sebelas masjid di wilayah tersebut untuk pelaksanaan shalat Idul Adha 1441 Hijriah pada Jumat (31/7).
Lurah Koja Frimelda Novarita di Jakarta, Kamis mengatakan kegiatan bersih-bersih masjid (BBM) dilakukan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).
Petugas PPSU membersihkan area dalam dan luar masjid. "Kegiatan BBM ini seperti yang biasanya dilakukan setiap Jumat pagi. Namun kali ini spesial dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha," kata Frimelda.
5.Anies harapkan daging kurban yang dibagikan sudah siap saji
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengharapkan daging kurban yang didistribusikan kepada warga tidak mampu sudah dalam bentuk makanan siap saji.
"Dagingnya dibagikan bukan dalam bentuk daging mentah, tapi diserahkan sebagai paket makanan siap saji," ujarnya.