Antarajabar.com - Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah merampungkan penetapan lokasi pengadaan tanah sarana penunjang dan jalan akses ke Pelabuhan Patimban, di Kabupaten Subang.
        
"Progres pembangunan Pelabuhan Patimbang, Subang mulai ada peningkatan signifikan. Alhamdulillah draf keputusannya sudah ditanda tangani Pak Gubernur Aher sebelum ke luar negeri," ujar Sekda Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa, ketika dihubungi melalui telepon, Selasa.
        
Menurut dia, penetapan lokasi Pelabuhan Patimban langsung diinstruksikan oleh Menko bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan kepada Pemprov Jawa Barat.
        
"Pada hari Jum'at (14/3) kemarin sudah saya selesaikan bersama biro pemerintahan dan kerjasama, dan sekarang sudah selesai," ujar dia.
        
Iwa menuturkan hasil penetapan lokasi yang dilakukan, meliputi lima desa di Kecamatan Pusakanagara dan satu desa di Kecamatan Pusakajaya Kabupaten Subang.
        
"Usai penetapan lokasi atau penlok dan Amdal (Analisa Dampak Lingkungan) selesai, kemudian langkah berikutnya pembebasan lahan," lanjut Iwa.
        
Ia menuturkan Pemerintah Jepang selaku investor pembangunan Pelabuhan Patimban, sudah menghendaki persyaratan yang diberikan Pemerintah Indonesia.
        
"Sehingga untuk tahap awal sudah disiapkan Rp 43 Triliun. Saya akan membantu pemerintah pusat untuk mengawal pelaksanaannya di lapangan bersama Pemkab Subang," kata Iwa.
        
Lebih lanjut ia mengatakan percepatan pembangunan Pelabuhan Patimban dilakukan guna mendukung sepenuhnya program pemerintah pusat, provinsi dan kabupaten/kota.
        
"Kemudian untuk meningkatkan investasi, pertumbuhan ekonomi. Pada semua pihak jangan ada yang mengganggu pembangunan Pelabuhan Patimban, dan jangan ada spekulan tanah yang dapat menghambat proses pembangunan pelabuhan," kata dia.


     

Pewarta: Ajat Sudrajat

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017