Antarajabar.com - Sebanyak 6.500 nelayan yang berada di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, akan didaftarkan asuransi jiwa nelayan yang direncanakan oleh pemerintah pusat.
       
"Di Cirebon sendiri nelayan yang mempunyai kartu identitas baru 6.500 orang dan itu yang bisa mendapatkan asuransi jiwa dari pemerintah," kata Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Cirebon Wisono di Cirebon, Kamis.
       
Asuransi jiwa nelayan nantinya, para nelayan tidak perlu membayar premi karena sudah ditanggung pemerintah pusat.
       
Ia menyayangkan adanya nelayan Cirebon yang tidak bisa didaftarkan untuk medapatkan asuransi itu karena terkendala kartu identitas, padahal sangat membantu para nelayan kelak.
        
"Untuk premi nanti yang membayarkan adalah pemerintah pusat, jadi nelayan tinggal mendaftarkan saja," ujarnya.
       
Menurutnya jumlah nelayan yang memiliki Kartu Identitas Nelayan itu tidak sebanding dengan nelayan Kabupaten Cirebon yang banyak.
       
Dimana saat ini jumlah nelayannya mencapai 22.000 lebih dan baru 6.500 yang mempunyai kartu identitas nelayan karena menurut Wisono, pembuatan kartu nelayan itu terkendala dengan tidak adanya mesin cetak.
       
"Saat ini nelayan yang ingin mempunyai kartu identitas harus membuat di Provinsi dan itu sangat menyulitkan nelayan dan kami juga tidak mempunyai mesin cetak, padahal kami juga mempunyai nelayan yang banyak," tuturnya.

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2016