Antarajawabarat.com,2/12 - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melibatkan para ulama dalam menjalankan program pemerintah menjaga kelestarian lingkungan dengan berperan memengaruhi masyarakat melalui berbagai kegiatan agama.
"Pemberian pemahaman kepada masyarakat tentang menjaga kelestarian lingkungan akan lebih baik jika dilakukan melalui ulama dan kiai," kata Wakil Gubernur Jabar Deddy Mizwar saat menggelar pertemuan dengan ulama dan kiai se-Jabar di Gedung Pusdai, Bandung, Selasa.
Ia mengatakan, berbagai cara sosialisasi yang telah dilakukan pemerintah terkait kelestarian lingkungan masih kurang tersampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat.
Ia berharap, melalui peran ulama dan kiai yang tersebar diberbagai tempat di Jabar dapat memberikan pencerahan dan informasi secara maksimal tentang lingkungan kepada masyarakat.
"Ulama mampu menggerakan masyarakat agar lebih baik dalam menjaga lingkungan," katanya.
Sosialisasi lingkungan yang dapat dilakukan ulama, kata dia, saat mengisi khutbah atau ceramah di lingkungan masyarakat atau pesantren.
Menurut dia, jika yang memerintahkannya ulama akan menjadi kekuatan besar di masyarakat untuk membangun kesadaran tentang kewajiban menjaga lingkungan hidup untuk generasi selanjutnya.
"Kekuatannya ada di masyarakat, sehingga kita meminta bantuan ulama dan ormas Islam untuk menyampaikan pentingnya menjaga lingkungan," katanya.
Selain ceramah, kata Deddy, pihaknya akan mendorong dengan menyiapkan program seperti gerakan menjaga kebersihan sungai dan menanam pohon dengan melibatkan masyarakat dan lingkungan pesantren.
"Supaya nantinya jadi kebutuhan di masyarakat, harus ada gerakan, nanti diatur bagaimana caranya," kata Deddy.***3***Budi Suyanto
Feri P
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2014
"Pemberian pemahaman kepada masyarakat tentang menjaga kelestarian lingkungan akan lebih baik jika dilakukan melalui ulama dan kiai," kata Wakil Gubernur Jabar Deddy Mizwar saat menggelar pertemuan dengan ulama dan kiai se-Jabar di Gedung Pusdai, Bandung, Selasa.
Ia mengatakan, berbagai cara sosialisasi yang telah dilakukan pemerintah terkait kelestarian lingkungan masih kurang tersampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat.
Ia berharap, melalui peran ulama dan kiai yang tersebar diberbagai tempat di Jabar dapat memberikan pencerahan dan informasi secara maksimal tentang lingkungan kepada masyarakat.
"Ulama mampu menggerakan masyarakat agar lebih baik dalam menjaga lingkungan," katanya.
Sosialisasi lingkungan yang dapat dilakukan ulama, kata dia, saat mengisi khutbah atau ceramah di lingkungan masyarakat atau pesantren.
Menurut dia, jika yang memerintahkannya ulama akan menjadi kekuatan besar di masyarakat untuk membangun kesadaran tentang kewajiban menjaga lingkungan hidup untuk generasi selanjutnya.
"Kekuatannya ada di masyarakat, sehingga kita meminta bantuan ulama dan ormas Islam untuk menyampaikan pentingnya menjaga lingkungan," katanya.
Selain ceramah, kata Deddy, pihaknya akan mendorong dengan menyiapkan program seperti gerakan menjaga kebersihan sungai dan menanam pohon dengan melibatkan masyarakat dan lingkungan pesantren.
"Supaya nantinya jadi kebutuhan di masyarakat, harus ada gerakan, nanti diatur bagaimana caranya," kata Deddy.***3***Budi Suyanto
Feri P
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2014