Berbagai peristiwa ekonomi diberitakan oleh Kantor Berita ANTARA pada Selasa (30/04), mulai dari sebanyak 91,3 juta bidang tanah telah bersertifikat melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) hingga dana terserap capai Rp21,5 triliun dari lelang tujuh seri Surat Utang Negara (SUN) pada 30 April 2024.

Berikut rangkuman berita ekonomi kemarin yang layak disimak pada Rabu pagi ini :

Menteri ATR: 91,3 juta bidang tanah telah bersertifikat lewat PTSL

Menteri Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan sebanyak 91,3 juta bidang tanah telah bersertifikat melalui Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Baca selengkapnya di sini

Mendag: Revisi Permendag Kebijakan dan Pengaturan Impor telah selesai

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan bahwa revisi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 36 Tahun 2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor telah selesai.
Baca selengkapnya di sini


Pemerintah serap dana Rp21,5 triliun dari lelang tujuh seri SUN

Pemerintah menyerap dana Rp21,5 triliun dari lelang tujuh seri Surat Utang Negara (SUN) pada 30 April 2024.

Baca selengkapnya di sini


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemarin, 91,3 juta sertifikat PTSL hingga Rp21,5 triliun lelang SUN

Pewarta: Muhammad Heriyanto

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024