Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono memastikan kegiatan malam takbiran untuk menyambut Idul Fitri 1445 Hijriah di daerah itu berjalan kondusif, tertib, dan lancar.

"Kami telah melakukan persiapan yang matang untuk memastikan malam takbiran berjalan dengan lancar dan damai," kata dia di Bandung, Selasa (9/4).

Ia menjelaskan kegiatan malam takbiran berlangsung kondusif karena komitmen seluruh pemangku kepentingan di "Kota Kembang" --sebutan Kota Bandung-- untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam rangkaian perayaan Idul Fitri.

Sebagai bagian dari persiapan tersebut, Pelaksana Harian Sekretariat Daerah Kota Bandung Hikmat Ginanjar telah membagi tugas dan menjadwalkan pemantauan di wilayah masing-masing.

Hal ini untuk mengantisipasi dan menanggulangi potensi gangguan keamanan.

Bambang juga mengingatkan pentingnya kesehatan dan keselamatan bagi seluruh warga Kota Bandung yang akan merayakan Idul Fitri yang jatuh pada Rabu (10/4).

"Saya mengimbau kepada seluruh warga yang merayakan Idul Fitri untuk berhati-hati di jalan dan memprioritaskan keselamatan diri dan keluarga," kata dia.

Pemerintah Kota Bandung telah mengerahkan 704 personel di sejumlah tempat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama libur Lebaran.


Bambang mengungkapkan personel yang siaga itu, antara lain dari Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan Dinas Kesehatan. Mereka bersiaga selama 3-18 April 2024.

"Saya yakin betul bahwa Kota Bandung ini bisa diselenggarakan jauh lebih baik dengan sinergi dan kolaborasi. Kita harap momen Hari Raya Idul Fitri ini berjalan lancar," kata dia.

Ia mengatakan pengerahan personel itu sebagai bentuk upaya pemerintah memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif selama libur Lebaran tahun ini.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pj Wali Kota Bandung pastikan kegiatan malam takbiran kondusif

Pewarta: Rubby Jovan Primananda

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024