Penjabat Bupati Garut Barnas Adjidin menyatakan pihaknya mulai membenahi jalur utama mudik seperti perbaikan jalan berlubang dan penanganan pasar tumpah untuk kelancaran arus lalu lintas kendaraan saat Hari Raya Idul Fitri 2024.

"Jalan-jalan berlubang terutama di jalan-jalan lajur yang banyak kendaraan, sudah kita rapikan," katanya di Garut, Jabar, Kamis.

Baca juga: Polres Garut siapkan 3 bus untuk layanan mudik gratis

Ia menuturkan pemerintah daerah juga sudah melakukan penertiban kegiatan masyarakat yang berpotensi mengganggu akses jalan seperti pasar tumpah.

Masyarakat yang terlibat dalam kegiatan pasar tumpah, kata dia, diberikan edukasi agar kegiatannya tidak mengganggu arus lalu lintas kendaraan di jalur mudik.

Ia menyebutkan berbagai penanganan kegiatan menjelang Hari Raya Idul Fitri tersebut ditujukan agar pemudik merasa aman dan nyaman saat di wilayahnya.

Barnas menambahkan pemerintah daerah juga memperhatikan pelayanan publik seperti puskesmas dan rumah sakit, yang tidak boleh libur saat Lebaran.
Seluruh rumah sakit dan puskesmas di Garut, kata dia, tetap beroperasi selama 24 jam agar masyarakat yang sakit mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Untuk pelayanan-pelayanan umum kita buka, misalnya rumah sakit, puskesmas, nanti di hari-hari menjelang Idul Fitri, buka 24 jam," katanya.

Selain pemerintah daerah, jajaran Kepolisian Resor Garut juga sudah melakukan persiapan menjelang pengamanan Operasi Ketupat Lodaya dengan melakukan pemeriksaan kondisi kelayakan angkutan umum dan pemeriksaan urine sopir angkutan umum untuk memastikan dalam kondisi sehat dan tidak ketergantungan narkoba.

Baca juga: Pj Bupati Garut: Dinkes harus persiapkan layanan medis di jalur mudik

Pewarta: Feri Purnama

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024