Kepolisian Resor Kota (Polresta) Cirebon, Jawa Barat, menerjunkan tim khusus untuk melakukan pengamanan pada malam pergantian tahun 2024 dalam rangka menjaga ketertiban dan menjamin kondusifitas di tengah masyarakat.
 
Kepala Polresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman di Cirebon, Sabtu, mengatakan tim tersebut bernama Tim Raimas Macan Kumbang 852 yang sudah lama dibentuk dan memiliki tugas rutin untuk melakukan patroli di titik-titik rawan.
 
Arif menyebutkan bahwa tim itu nantinya akan disiagakan pada 31 Desember 2023, sehingga perayaan malam pergantian tahun di wilayah hukum Polresta Cirebon tetap dalam situasi kondusif.
 
“Kami siapkan tim ini sebagai langkah untuk mengantisipasi gangguan selama malam pergantian tahun. Misalnya menghadapi kegiatan yang dapat menimbulkan gesekan, seperti tawuran atau aktivitas geng motor,” kata Arif.
 
Menurut dia, potensi terjadinya gangguan ketertiban seperti tawuran maupun aktivitas geng motor dapat terjadi pada malam pergantian tahun.
 
Oleh karenanya, personel yang tergabung dalam Tim Raimas Macan Kumbang 852 dikerahkan untuk melakukan pengamanan khususnya pada jalur strategis dari kawasan Ciperna menuju Gronggong dan Beber, Cirebon sampai daerah perbatasan Kuningan.
 
“Titik-titik yang sering digunakan untuk konvoi atau arak-arakan oleh para pemuda saat malam pergantian tahun akan dijaga oleh tim tersebut,” ujarnya.
 
Selain itu, kata Kapolresta, penerapan deteksi dini dan antisipasi melalui pengamanan akan terus dioptimalkan pada malam tahun baru guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
 
“Upaya ini untuk menjaga kelancaran perayaan malam pergantian tahun bagi masyarakat,” kata dia.
 
Mendekati malam pergantian tahun, Arif mengimbau agar masyarakat sebaiknya tidak melakukan konvoi kendaraan hingga mengadakan pesta minuman keras.
 
Ia juga menekankan agar kegiatan-kegiatan yang sifatnya negatif itu dihindari. “Maupun juga hal-hal yang sifatnya sudah dikategorikan sebagai kriminal, contohnya adalah tawuran dan sebagainya,” ucap dia.

Pewarta: Fathnur Rohman

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023