BUMD PT Jasa Sarana diberikan penugasan Pemda Provinsi Jawa Barat (Jabar) untuk terlibat dalam proyek infrastruktur pembangunan jalan jalur tengah-selatan sepanjang 454,56 km.
"Jasa Sarana senantiasa mendukung program Pemprov Jabar dan sebagai salah satu garda terdepan bagi pembangunan infrastruktur di Jawa Barat," kata Direktur Utama PT Jasa Sarana Hanif Mantiq dalam keterangan tertulisnya di Bandung, Rabu.
Baca juga: Jasa Sarana percepat penyelesaian proyek Tol Cisumdawu dan TPPAS Nambo
"Jasa Sarana senantiasa mendukung program Pemprov Jabar dan sebagai salah satu garda terdepan bagi pembangunan infrastruktur di Jawa Barat," kata Direktur Utama PT Jasa Sarana Hanif Mantiq dalam keterangan tertulisnya di Bandung, Rabu.
Baca juga: Jasa Sarana percepat penyelesaian proyek Tol Cisumdawu dan TPPAS Nambo
Selain diberi penugasan dalam proyek pembangunan jalan jalur tengah-selatan sepanjang 454,56 km, PT Jasa Sarana juga memiliki beberapa penugasan lain dari Pemda Provinsi Jabar yakni terlibat dalam pembangunan jalan khusus tambang di Kabupaten Bogor, bus rapid transit dan pembangunan rumah sakit.
Pada tahun 2021 Jasa Sarana berhasil membukukan kinerja keuangan yang positif dan kontribusi terbesar diperoleh Jasa Sarana melalui anak usahanya di antaranya PT Jasa Medivest, PT Jabar Laju Transindo dan PT Usaha Bersama Jabar.
'Kontribusi ini diharapkan dapat diikuti juga oleh anak usaha lainnya yang dimiliki oleh Jasa Sarana pada tahun 2022 ini," ujarnya.
Baca juga: BUMD PT Jasa Sarana berhasil raih sertifikasi ISO 9001:2015.
Baca juga: BUMD PT Jasa Sarana berhasil raih sertifikasi ISO 9001:2015.
Atas kinerjanya tersebut, PT Jasa Sarana kembali meraih Best BUMD Awards pada tahun 2022 untuk bidang konstruksi dan infrastruktur.
Penghargaan Best BUMD Award yang digagas salah satu media daring ini merupakan penghargaan kedua setelah pada tahun 2021 juga mendapatkan penghargaan yang sama.
Penghargaan ini diterima oleh Direktur Utama PT Jasa Sarana Hanif Mantiq secara virtual tanggal akhir Februari 2022.
Baca juga: Jasa Sarana jalin kerja sama pembiayaan infrastruktur Rp550 miliar
Baca juga: Jasa Sarana jalin kerja sama pembiayaan infrastruktur Rp550 miliar
Penghargaan ini diberikan karena peranan penting PT Jasa Sarana dalam pembangunan infrastruktur di Jawa Barat yang memberikan dampak positif bagi masyarakat di tengah situasi pandemi COVID-19.
Hanif mengatakan penghargaan yang diraih oleh PT Jasa Sarana tersebut diharapkan dapat memacu kinerja Jasa Sarana menjadi lebih baik lagi juga dapat meningkatkan kepercayaan bagi pemangku kepentingan dan pemegang saham.
Baca juga: BUMD Jawa Barat siap laksanakan penugasan bangun rumah sakit
Baca juga: BUMD Jawa Barat siap laksanakan penugasan bangun rumah sakit
"BUMD Jasa Sarana sebagai agent of development (agen pembangunan) tidak hanya memiliki peranan penting untuk percepatan pembangunan di Jawa Barat namun juga diharapkan dapat memberikan multiplier effect (dampak berantai) bagi pertumbuhan perekonomian Jawa Barat," katanya.
Hal ini sejalan dengan arahan Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil agar PT Jasa Sarana dapat fokus pada bidangnya terutama infrastruktur yang bersinggungan erat bagi pelayanan masyarakat seperti pembangunan jalan dan pengelolaan limbah.
Baca juga: Gubernur Jabar tugaskan BUMD Jasa Sarana bantu suplai oksigen ke sejumlah RS
Baca juga: Gubernur Jabar tugaskan BUMD Jasa Sarana bantu suplai oksigen ke sejumlah RS
Hanif menjelaskan bahwa penerapan dan komitmen penuh pelaksanaan pengelolaan korporat yang baik (GCG) mempunyai relevansi terhadap kinerja Perseroan dan hasil akhir penerapan GCG adalah citra perusahaan yang baik.
Hal ini selaras dengan diperolehnya sertifikasi ISO 9001:2015 oleh Jasa Sarana pada akhir 2021.
Sejalan dengan misinya, Jasa Sarana juga turut berperan untuk melaksanakan tanggung jawab sosial kepada masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial terutama membantu Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk penanganan Covid-19 di Jawa Barat dengan berpartisipasi aktif dalam pengadaan dan distribusi tabung oksigen untuk seluruh rumah sakit pada 27 kabupaten/kota di wilayah Jawa Barat.
Baca juga: BUMD Jawa Barat targetkan layanan bisnis anak usaha "go digital"
Baca juga: BUMD Jawa Barat targetkan layanan bisnis anak usaha "go digital"
Karena peran aktif ini Jasa Sarana memperoleh penghargaan Oxygen Heroes sebagai mitra CSR Jawa Barat.
"Semangatnya adalah menjadikan Jasa Sarana menjadi BUMD yang lebih besar, kuat dan efisien serta berkontribusi bagi Jawa Barat dengan memberikan nilai yang lebih baik setiap tahunnya," kata Hanif.
Baca juga: BUMD Jabar raih penghargaan BUMD infrastruktur terbaik di BUMD Award
Baca juga: BUMD Jawa Barat siapkan tambang pasir Paseh Sumedang dukung infrastruktur
Baca juga: BUMD Jabar raih penghargaan BUMD infrastruktur terbaik di BUMD Award
Baca juga: BUMD Jawa Barat siapkan tambang pasir Paseh Sumedang dukung infrastruktur
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2022