Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno meminta kepada masyarakat Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, membangun desa wisata agar dapat menciptakan usaha sekaligus lapangan kerja khususnya di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

"Kenapa harus desa wisata, karena begitu banyak masyarakat yang terlibat dalam sektor ini," kata Sandiaga, Senin, saat sosialisi anugerah desa wisata Indonesia 2021 di Desa Wisata Cibuntu, Kuningan.

Menurutnya, dengan beraneka ragam kerajinan lokal serta seni budaya yang diwariskan leluhur menjadi modal dalam membangun desa wisata.

Untuk itu, ia mengajak kepada masyarakat yang berada di Kabupaten Kuningan, dan daerah lainnya dapat membangun desa wisata guna meningkatkan perekonomian warganya.

Sandi menilai potensi yang dimiliki desa secara langsung dapat membuka peluang bagi masyarakat untuk menciptakan usaha sekaligus lapangan kerja.

"Ayo jadikan desamu desa wisata simbol kebangkitan ekonomi nasional yang berkelas dunia, berdaya saing dan berkelanjutan untuk Indonesia bangkit," katanya.

Sementara Bupati Kuningan Acep Purnama mengatakan akan terus menggali potensi yang ada, khususnya pariwisata berbasis desa, mengingat Kabupaten Kuningan, sangat banyak potensinya.

"Semua potensi akan kami gali, akan kami tumbuh kembangkan untuk membangun desa-desa kami menjadi desa yang membangun seluruh bentuk ketahanan, ketahanan sosial, kearifan lokal, ketahanan ekonomi Insya Allah dari kita, oleh kita dan untuk kita," katanya.

Baca juga: Wisata Cibuntu Kuningan kedepankan konsep Sapta Pesona

Baca juga: Objek wisata Waduk Darma diharapkan jadi destinasi kelas dunia

Baca juga: Gubernur: Telaga Biru bisa jadi objek wisata unggulan Jabar

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021