Cimahi, 29/9 (ANTARA) - Kurangnya kesadaran masyarakat dalam pemanfaatan lahan kosong menjadi kendala bagi Pemkot Cimahi dalam menata kawasan kumuh di Kota Cimahi, Jawa Barat, terlebih Pemkot Cimahi saat ini tengah mengikuti lomba Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sejahtera (P2WKSS).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi Encep Saepulloh, Rabu, mengatakan dengan adanya bantuan pihaknya berharap muncul kesadaran dari warga Cimahi untuk lebih bisa mengembangkan sekaligus memberdayakan wilayahnya.

"Untuk lomba P2WKSS tahun ini Cimahi memilih RW 07 Kelurahan Padasuka Kecamatan Cimahi Tengah karena daerah itu merupakan wilayah yang kurang tertata dengan baik oleh warganya. Oleh karenanya, kita inginkan RW 07 bisa menjadi model bagi kelurahan lainnya," kata Encep Saepulloh.

Dijelaskannya, di wilayah RW 07 Kelurahan Padasuka banyak kawasan yang masih beralaskan tanah. Oleh karenanya, pihaknya akan mendorong hal itu untuk diubah dengan ditambal "paving block".

"Kita juga berharap agar masyarakat agar mau memberdayakan lahan pekarangan rumah untuk ditanam tumbuhan atau pepohonan yang bisa dimanfaatkan dan mendapatkan nilai ekonomi bagi pemiliknya," ujarnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Cimahi Eddy Rachmat mengatakan, program P2WKSS tersebut sebagai upaya mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri dan produktif. "Kita semua menginginkan pembangunan ke arah yang lebih baik pada masyarakat Cimahi. Untuk itulah, kita lakukan pembinaan mulai dari sosialisasi sadar hukum, ekonomi, hingga pengembangan sumber daya manusianya," kata Eddy.

Untuk saat ini, Eddy mengatakan, program tersebut masih difokuskan di Kelurahan Padasuka Wilayah itu dinilai termasuk dalam wilayah yang kurang tertata dan masih ada warganya yang termasuk kategori keluarga miskin.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemberdayaan Perempuan, dan Keluarga Berencana Kota Cimahi Tetty Murti Wendani mengatakan, pembinaan itu dalam rangka mengubah perilaku yang ada di masyarakat.***3***

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2010