Depok, 17/8 (ANTARA) - Universitas Indonesia akan mengukuhkan Dekan Fakultas Ekonomi Firmanzah sebagai Guru Besar Tetap Universitas Indonesia ke-21 di 2010.

"Pak Fiz akan dikukuhkan sebagai guru besar dalam bidang Manajemen Stratejik," kata Manajer Humas Media Center FEUI, Asty Setiautami, di Depok, Selasa.

Asty mengatakan, dalam pengukuhan tersebut Firmanzah akan membawakan pidato guru besarnya dengan judul "Coordination-Capability dan Daya Saing Nasional: Peran 'Boundary-Spanner' dalam Prespektif Struktural-Interaksionisme".
Menurut Asty, pengukuhan tersebut akan dilakukan pada Rabu (18/8) pukul 16.30 WIB sampai selesai, di Balai Sidang Universitas Indonesia, Kampus UI, Depok.

Firmanzah merupakan Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia periode 2009-2013 yang tercatat sebagai dekan termuda dalam sejarah UI. Ia terpilih menjadi Dekan ke-14 FE UI itu pad usia 32 tahun.

Ketika itu Firmanzah terpilih setelah mengungguli tujuh kandidat lainnya, yakni Dr Adi Zakaria, Dr Nining Soesilo, Prof Akhmad Syahroza, Dr Chaerul Djakman, Dr Syaifol Choeryanto, Arindra A Phd, dan Prof Sidharta Utama.

Jabatan Struktural yang pernah diemban Firmanzah adalah sebagai Sekretaris Departemen Manajemen FE-UI (2005-2007), Wakil Direktur Program Pasca Sarjana Ilmu Manajemen FEUI (2007-2008) dan sejak tahun 2008 sebagai Kepala Kantor Humas dan Protokol UI.

Firmanzah menempuh studi strata satu di Jurusan Manajemen UI. Program pascasarjananya ditempuh di Program Pascasarjana UI Jurusan Manajemen (S2), University of Lille Perancis (S2), dan University of Pau et Pays de l'Adour Perancis (S3).

Pengalaman Firmanzah dalam bidang pengajaran, peneliti dan pembicara dalam forum internasional antara lain Visiting Professor di University of Nanchang, Cina (2005); University of Pau et Payas de l'Adour, Perancis (2006-2008); University of Science and Technology of Lille 1, Perancis (2006); IAE de Grenoble, Perancis (2007) dan sebagai pembicara 'Leadership Program Development', Amos Tuck Business School, USA (2006).

Pengalaman profesi Market Analysts di PT. Sewu New York Life (Jakarta), 1998-1999; Lembaga Manajemen Universitas Indonesia (LM-UI), 1999-2000 ; Marketing Managers PT.JASNET (Jakarta), 2000- 2001; Konsultansi: lnternational Market Research and Strategic Policy?BPEN (ketua tim) 1996; Change Management Audit - PT Perkebunan Nusantara III (ketua tim), 1996.

Feru L

Pewarta:

Editor : Teguh Handoko


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2010