Pasien terkonfirmasi sembuh dari COVID-19 di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, mencapai 28 orang, Selasa.

"Hari ini pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sembuh sebanyak 28 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 setempat Deni Darmawan, di Purwakarta, Selasa.

Secara kumulatif, kasus positif COVID-19 di Purwakarta hingga kini mencapai 1.619 orang. Sebanyak 1.158 orang di antaranya telah dinyatakan sembuh dan yang masih menjalani perawatan 394 orang.

Sedangkan yang meninggal dunia sejak kasus COVID-19 di Purwakarta sebanyak 67 orang.

Deni mengingatkan agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan saat menjalankan aktivitas di luar rumah, antara lain dengan tetap memakai masker, jaga jarak dan membiasakan cuci tangan pakai sabun.

Menurut dia, masyarakat harus tetap waspada terhadap penyebaran virus corona karena penyebarannya masih terus terjadi.

"Jadi sering-seringlah mencuci tangan. Bersihkan tangan secara rutin dan menyeluruh dengan alkohol atau cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir," kata Deni.

Selain itu, pakailah masker dan hindari menyentuh wajah serta hindari kerumunan," kata dia. 

Baca juga: Kasus COVID-19 masih meningkat, Gugus Tugas Purwakarta imbau warga tak bosan terapkan prokes

Baca juga: Gugus Tugas Purwakarta: Kasus COVID-19 cenderung fluktuatif

Baca juga: Alasan Pemkab Purwakarta aktifkan kembali posko siaga COVID-19

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020