Leti Jualeti(45) kakak kandung korban pembakaranyang dilakukan adik kandungnya, warga Jalan Barisan Banteng, Cianjur, Jawa Barat, akhirnya meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan medis selama beberapa hari di RSUD Cianjur.

Kanit Reskrim Polres Cianjur, Ipda Dimas Wicaksono Wijaya, Selasa, mengatakan korban meninggal duania di Ruang ICU RSUD Cianjur, Selasa (16/6) sekitar pukul 10.00 WIB, setelah menjalani perawatan khusus selama beberapa hari.  

"Namun nasib berkata lain, korban menghembuskan nafas terakhirnya. Korban mengalami luka bakar 70 persen, sehingga tim medis berupaya memberikan tindakan maksimal. Meskipun sempat sadar, namun korban belum dapat berbicara," katanya.

Pihak keluarga yang mendapat kabar langsung membawa korban ke rumah duka, guna dimakamkan di pemakaman umum sekitar.

Kepolisian hingga saat ini telah mengamankan pelaku UA yang nekat membakar kakaknya saat berada di dalam rumah. Warga yang mendapati hal tersebut langsung mengamankan pelaku dan menyerahkan pelaku ke polisi. 

Baca juga: Polres Cianjur dalami kasus pembakaran adik terhadap kakak kandung

Sebelumnya UA (35) membakar kakak kandungnya Leti Julaeti warga Jalan Barisan Bateng, Kelurahan Solokpandan, Kecamatan Cianjur, (Minggu 7/6) dengan cara menyiramkan bensin ke tubuhnya hingga mengalami luka bakar 70 persen, sehingga korban menjalani perawatan di RSUD Cianjur.

Pelaku nekad melakukan aksi karena sang kakak tidak memberi uang yang diminta pada kakaknya tersebut. Warga yang mendengar teriakan minta tolong berhamburan ke rumah korban dan langsung membawa korban ke rumah sakit dan mengamankan pelaku.   

Baca juga: Tabrakan beruntun di Jalan Raya Cianjur-Sukabumi, satu meninggal

 

Pewarta: Ahmad Fikri

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020