Total nilai kontrak masing-masing sebanyak 16 juta riyal dan 50 juta riyal Saudi.
Perseroan juga turut membangun King Abdullah Financial District (KAFD) pada 2010-2012. Pusat keuangan Arab Saudi tersebut memiliki luas hingga 61,2 meter persegi (m2) serta terdiri dari 31 lantai.
"Waskita membangun gedung tersebut dengan konsep hijau dan hemat energi. Lalu, kami tambahkan light emitting diode (LED) sebagai lampu penerangnya," kata Ermy.
Ke depan, Waskita akan terus membangun infrastruktur, baik di dalam maupun di luar negeri.
Sebelumnya, kata dia, Waskita juga pernah membangun Burj View Development di Dubai dan Abu Dhabi Financial Centre-Podium & Stock Exchange di Uni Emirat Arab.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Waskita Karya berkontribusi dalam renovasi Masjidil Haram