Cirebon (ANTARA) - Pemerintah Kota Cirebon, Jawa Barat, mengajak Persekutuan Gereja-gereja Pentakosta Indonesia (PGPI) di daerah itu untuk terus berkontribusi dalam membangun keharmonisan sosial serta memperkuat kerukunan antarumat beragama.
“Sinergisitas antara pemerintah dan organisasi keagamaan, sangat penting dalam membangun masyarakat yang harmonis,” kata Wakil Wali Kota Cirebon Siti Farida Rosmawati di Cirebon, Rabu.
Ia mengatakan keberagaman masyarakat di Kota Cirebon, merupakan kekuatan yang harus dijaga dengan semangat persatuan dan toleransi.
Menurut dia, kerukunan umat beragama adalah fondasi utama dalam membangun Kota Cirebon yang damai dan sejahtera.
Oleh karena itu, pemerintah daerah mengajak PGPI untuk terus berperan aktif dalam menjaga dan memperkuat keharmonisan sosial.
“PGPI dapat menjadi mitra strategis dalam menciptakan lingkungan yang toleran dan inklusif,” katanya.
Farida menuturkan keberhasilan pembangunan tidak hanya bertumpu pada aspek fisik dan ekonomi, tetapi pada pembangunan sosial yang mencerminkan nilai-nilai kebersamaan serta saling menghormati.
Dia menyoroti pentingnya peran PGPI dalam memfasilitasi dialog antaragama dan kegiatan sosial yang melibatkan berbagai komunitas.
Ia menyebutkan dengan adanya program-program yang mendorong interaksi lintas agama, diharapkan tercipta hubungan yang lebih erat antara masyarakat dengan latar belakang yang berbeda.
“Kami mendukung penuh setiap inisiatif yang bertujuan untuk memperkuat persaudaraan antarumat beragama. Pemerintah siap bekerja sama dalam setiap langkah yang memperkokoh harmoni sosial,” katanya.
Lebih lanjut, pihaknya pun mendorong organisasi keagamaan di Kota Cirebon untuk memperluas program sosial dan pemberdayaan masyarakat sebagai bagian dari upaya membangun kesejahteraan bersama.
Ia menyampaikan pemerintah daerah sedang memprioritaskan program yang berorientasi pada pendidikan, pelatihan keterampilan, serta bantuan sosial dinilai dapat mempererat solidaritas antarwarga.
“Kolaborasi yang kuat antara pemerintah dan organisasi keagamaan diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan penuh toleransi,” ucap dia.