Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024, Prof. Ganefri menyatakan bahwa pendaftaran Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dibuka pada 14 Februari 2024 dengan kuota minimum 20 persen.
"Kuota untuk setiap PTN berbeda-beda, tetapi ada standar minimum yang diatur di Permendikbudristek 62 tahun 2023, khusus SNBP PTN harus menetapkan 20 persen dari kuota yang disiapkan tiap program studi (prodi)," kata Ganefri dalam sosialisasi SNBP yang diikuti secara daring di Jakarta, Senin.
Ia menjelaskan pendaftaran SNBP ini yakni jalur nontes yang dinilai berdasarkan rapor dan prestasi lain dari siswa. Khusus untuk program studi tertentu seperti olah raga atau seni, penilaian dilakukan berdasarkan portofolio.
"Proses pendaftaran SNBP diawali dari penetapan kuota per sekolah, dan ini sudah ditetapkan sejak 28 Desember yang lalu. Sekolah juga sudah diberikan masa sanggah hingga 17 Januari. Kalau sekolah belum finalisasi data sekolahnya, termasuk kurikulum dan nilai, juga sudah diberi kesempatan hingga sore tadi," ujar dia.
Ia menjelaskan biasanya PTN akan memberikan prioritas terhadap pilihan satu yang sudah ditentukan oleh siswa.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pendaftaran SNBP dibuka 14 Februari, kuota PTN minimum 20 persen
Pendaftaran SNBP mulai dibuka 14 Februari 2024, kuota PTN minimum 20 persen
Senin, 12 Februari 2024 19:20 WIB