Depok (ANTARA) - Universitas Indonesia (UI) siap menjalankan kolaborasi dengan Griffith University, Queensland, Australia, dalam bidang akademik dan pelestarian lingkungan.
Kepala Kantor Urusan Internasional UI, drg. Baiduri Widanarko, di UI Depok, Jumat, mengatakan ada dua jenis kerja sama yang dapat dikembangkan, yakni kerja sama akademik dan kerja sama penelitian.
"Untuk kerja sama akademik, biasanya tentang mobilitas, yaitu mobilitas mahasiswa dan mobilitas staf. Untuk mobilitas mahasiswa dalam bentuk program Double Degree dan Short Course, sedangkan untuk mobilitas staf berupa kursus bersama antara dua institusi atau lebih," ujarnya.
Ia berharap, kerja sama ini dapat memperluas ruang lingkup kolaborasi yang bisa dikembangkan untuk kepentingan kedua universitas dan masyarakat luas, seperti pelestarian lingkungan.
Kedua institusi pendidikan ini sebelumnya sudah memiliki MOU sejak 1994, dan pada kesempatan kunjungan tersebut bermaksud memperluas area kerja sama dengan UI, meliputi program academic collaboration, joint programs, dan professional short courses.
Selain itu, kerja sama dengan Griffith University di tingkat fakultas juga dilakukan, seperti program Sustainable Development and Climate Change dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Joint Alumni Development Program dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), dan kolaborasi Development Health City dengan Fakultas Kedokteran pada tahun 2015 lalu.
Sementara itu Director International Marketing, Griffith International, Rick Chapman mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin dengan UI dan sependapat dengan Baiduri untuk memperluas kerja sama yang sudah terjalin.
"UI dan Griffith University telah memiliki hubungan kerja sama jangka panjang. Kita juga bekerja sama secara erat di beberapa bidang," katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: UI-Griffith University bahas kolaborasi pelestarian lingkungan
UI dan Griffith University bahas kolaborasi pelestarian lingkungan
Jumat, 21 Juli 2023 10:38 WIB