SUZHOU, China, 27 Agustus 2013 (ANTARA/PRNewswire) -- Upacara Pembukaan Xi'an Jiaotong-Liverpool University (XJTLU), yang digelar pada tanggal 25 Agustus, menandakan akhir masa pendaftaran program pascasarjana yang berhasil menarik minat hingga 2200 mahasiswa domestik, serta lebih dari 80 mahasiswa dari 27 negara. Mereka akan mulai menghadapi perkuliahan pada tanggal 2 September.
Sebanyak 155 mahasiswa baru pada tahun ajaran ini mendapat beasiswa bergengsi senilai 7 juta RMB (1,1 juta dolar).
Upacara ini merupakan kesempatan bagi para mahasiswa baru dan para orang tua untuk berkumpul dan mendengarkan pidato sambutan dari para staf, lulusan, dan Presiden Eksekutif Universitas, Profesor Youmin Xi.
Dalam pidatonya, beliau berkata: "XJTLU adalah universitas internasional baru yang lahir pada sebuah era akan pesatnya kebutuhan pendidikan berkualitas tinggi dan universitas bertaraf internasional yang berkomitmen untuk menghasilkan lulusan berpola pikir dan memiliki daya saing global."
Beliau menambahkan, "Anda akan memperoleh sumber daya yang melimpah, inovasi multi kultur, dan yang paling penting, semangat untuk bereksplorasi dan untuk mewujudkan semua impian Anda."
Seorang lulusan universitas tersebut menyoroti faktor "internasionalisasi" dan "lingkungan kosmopolitan", yang merupakan alasan utamanya kuliah di XJTLU. Upacara pembukaan tersebut diakhiri oleh sesi tanya-jawab dimana para mahasiswa baru dan para orang tua dapat secara langsung bertanya kepada tim manajemen senior XJTLU
di depan ribuan penonton.
Sekilas tentang XJTLU:
Xi'an Jiaotong-Liverpool University adalah sebuah universitas internasional yang didirikan secara bersama oleh beberapa institusi terkemuka dari China dan Inggris. Sebagai sebuah badan usaha patungan China-Inggris, XJTLU menjadi pelopor yang membawa pendidikan di daratan China satu tingkat lebih tinggi. Kampusnya terletak di
kota Warisan Dunia Suzhou di bagian pesisir Timur China, yang juga merupakan wilayah dengan produk domestik bruto terbesar keempat di China, memiliki lingkungan yang unik dan nyaman sebagai tempat belajar, hidup, dan bekerja. Selain memiliki banyak mahasiswa dan staf lokal, XJTLU terus mengembangkan citra kosmopolitan dan potensi akademik globalnya dengan merekrut banyak mahasiswa dan dosen dari seluruh dunia.
Untuk laporan lengkap dan informasi lainnya, kunjungi Pusat Berita XJTLU
Ikuti kami: http://www.facebook.com/xjtlu
http://www.weibo.com/xjtlu
http://www.twitter.com/xjtlu
http://www.linkedin.com/company/xi'an-jiaotong-liverpool-university
SUMBER: Xi'an Jiaotong-Liverpool University
COPYRIGHT © 2013
Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com