Bandung (ANTARA) - Setelah sehari sebelumnya menggelar Tablig Akbar, TVRI Jawa Barat dalam acara puncak memperingati HUT yang ke-36, pada Sabtu (11/3) malam, sukses menggelar acara Gebyar Musik Spesial HUT selama 3 jam di Lapangan Kantor TVRI Jawa Barat, Jalan Cibaduyut Raya Kota Bandung.
Sebelum dimulai , acara live musik spesial ini di awali dengan Sambutan Kepala TVRI Stasiun Jawa Barat Akhbar Sahidi.
Dalam sambutan Akbar Sahidi mengatakan acara live musik spesial ini merupakan puncak rangkaian acara HUT TVRI Jawa Barat ke 36 tahun.
Acara ini bertujuan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat Jawa Barat setelah lama tidak
menggelar acara yang sifatnya berkerumun akibat pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia.
selain itu acara HUT 36 tahun TVRI Jabar ini dipersembahkan sebagai bukti jalinan kolaborasi TVRI dengan seluruh stake holder dan masyarakat.
"Usia 36 tahun menjadi tantangan TVRI untuk tetap konsisten dalam memberikan hiburan kepada masyarakat. Melalui Perayaan HUT ke 36 ini, TVRI Jabae bersiap menyongsong dunia digitalisasi dan berkolaborasi bersama seluruh masyarakat Jawa Barat demi mencapai prestasi," kata Akhbar.
Puncak HUT ke-36, TVRI Jabar menggelar musik Spesial live 3 jam
Senin, 13 Maret 2023 17:30 WIB