Jakarta (ANTARA) - Beragam berita politik telah diwartakan Kantor Berita Antara, berikut kami rangkum berita pilihan kemarin yang masih layak dibaca kembali sebagai sumber informasi serta referensi untuk mengisi pagi Anda.
Jokowi sebut FIFA turut wakili kepercayaan internasional terhadap IKN
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyebut otoritas sepak bola dunia, FIFA, turut mewakili kepercayaan internasional terhadap proyek pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara lewat bantuan pembiayaan untuk pusat latihan sepak bola nasional.
Jokowi perintahkan stok beras aman jelang Ramadhan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan jajaran menteri dan pimpinan lembaga terkait untuk memastikan stok beras cukup menjelang momentum peningkatan permintaan pada Ramadhan.
Wapres tanggapi aparatur negara bergaya hidup mewah
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menegaskan sikap oknum aparatur negara yang memamerkan gaya hidup mewah dapat menyebabkan hilangnya kepercayaan publik.
Sandiaga Uno harap pelaku UMKM semakin mengglobal
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berharap pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dapat mengembangkan usahanya semakin luas ke pasar internasional, salah satunya dengan menerapkan digitalisasi.
UII periksa dugaan indisipliner dosen ubah rute penerbangan ke AS
Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta akan memeriksa dugaan indisipliner tindakan Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP), dosen yang mengubah rute perjalanan pulang ke Amerika Serikat (AS) tanpa pemberitahuan.
BNPT perluas kerja sama pencegahan terorisme dengan Abpednas
Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI memperluas kerja sama pencegahan terorisme dengan menggandeng Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Nasional (Abpednas) dan Pemuda Panca Marga.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Politik kemarin, perkembangan IKN hingga Wapres soal gaya hidup ASN