Pada Sabtu (30/7) mendatang, Persib dijadwalkan menjamu Madura United pada laga pekan kedua Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
Pada laga kontra Laskar Sape Kerrab, Robert kembali menantikan dukungan suporter karena hasilnya bagus bagi tim asuhannya dalam meraih hasil fantastis dan bekerja keras meraih tiga poin.
"Jadi yang terpenting untuk hari Sabtu nanti kami fokus untuk meraih tiga poin. Apalagi di laga sebelumnya kami mendapat dukungan yang fantastis dari bobotoh," kata Robert'
Robert mengakui semua pemain menantikan laga perdana di Bandung, seraya mengingatkan beberapa hal memang perlu menjadi perhatian, terutama menyaksikan laga tanpa flare.
Sebelumnya Turnamen pramusim Piala Presiden 2022 terancam tak akan berlanjut di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) jika kembali ada oknum penonton yang menyalakan flare atau suar saat laga berjalan.
Government Relations Liga Indonesia Baru (LIB) Brigjen Pol (P) Johny Pol Latupeirissa mengatakan jika Persib lolos ke babak selanjutnya, maka kemungkinan GBLA akan kembali dipakai. Namun hal tersebut menurutnya tergantung ketertiban saat pertandingan.
Pelatih Persib Bandung nantikan dukungan Bobotoh tanpa aksi "flare"
Kamis, 28 Juli 2022 5:51 WIB