Antarajabar.com - Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat, menggelar parade mobil hias yang diikuti seluruh institusi pemerintahan maupun swasta dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-204 Kabupaten Garut, Sabtu.
        
Parade kendaraan roda empat yang dihiasi menarik dan unik itu dimulai di kawasan Jalan Pembangunan kemudian menyusuri sejumlah ruas jalan pusat kota Kabupaten Garut.
        
Lintasan kendaraan hias itu disambut antusias warga yang memenuhi sepanjang pinggiran jalan, bahkan sejumlah kendaraan masyarakat umum lainnya berhenti untuk menyaksikan pawai tersebut.
        
Panitia Penyelenggara Parade Kendaraan Hias, Tatang Hidayat mengatakan kegiatan tersebut untuk memeriahkan Hari Jadi Garut yang pesertanya dari instansi pemerintah hingga tingkat desa, perusahaan swasta, dan pemerintah.
        
"Yang ikut acara ini ada dari pemerintahan, swasta termasuk kecamatan, dan desa," katanya.
        
Ia menyampaikan peserta yang dinilai mobil hiasnya bagus akan mendapatkan hadiah berupa uang dan hadiah utama sepeda motor.
        
"Ada jurinya dari luar, penilaiannya dari berbagai aspek," katanya.
        
Seorang warga yang menyaksikan parade mobil hias, Irwan mengatakan, kegiatannya cukup meriah, banyak kendaraan yang dihias sedemikian rupa sehingga menjadi tontonan menarik.
        
Namun, Irwan menilai kegiatan itu cenderung kesannya bergembira secara berlebihan, serta dinikmatinya hanya sebagian besar masyarakat kota Garut.
        
"Acaranya bagus, tapi manfaat yang dirasakan masyarakatnya apa setelah adanya kegiatan itu, menurut saya ini terlalu berlebihan, yang tentunya menggunakan anggaran besar," kata Irwan warga Karangpawitan itu.
    

Pewarta: Feri P

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2017