Antarajabar.com -  Libur panjang HUT ke -70 RI, jalur Puncak-Cianjur, Jabar, padat merayap sejak Minggu pagi hingga siang menjelang, dan antrean kendaraan tidak bergerak terlihat terus memanjang menuju arah Bogor dan di sejumlah jalur alternatif.

"Untuk jalur alternatif kami juga menempatkan sejumlah anggota untuk mengatur arus lalulintas agar tidak terjadi antrean. Volume kendaraan yang melintas di Jalur Puncak-Cipanas, terus meningkat diperkirakan hingga malam," kata Kabag Ops Polres Cianjur, Kompol Hilman, di Cianjur, Minggu.

Dia menuturkan, pihaknya mengimbau agar penguna jalan berlaku tertib dan mematuhi arahan petugas agar tidak terjebak kemacetan. Sedangkan untuk mengantisipasi terjadinya macet total, ungkap dia, menjelang sore pihaknya akan berkoordinasi dengan Polres Bogor, guna memberlakukan sistim satu arah menuju Bogor. 

Hingga siang menjelang, antrean kendaraan tidak bergerak selama beberapa menit, terjadi di sejumlah titik rawan kemacetan, seperti di jalur menuju tempat wisata  Kebun Raya Cibodas, Taman Bunga Nusantara, dan Kota Bunga-Cipanas.

Polres Cianjur menurunkan ratusan anggotanya guna mencairkan antrean kendaraan menuju dan keluar dari sejumlah tempat wisata agar tidak berimbas ke jalur utama Puncak-Cianjur. Bahkan di sejumlah titik rawan tersebut, puluhan polisi memasang garis pembatas jalan agar arus kendaraan dapat melintas dengan tertib. 

Pewarta: Ahmad Fikri

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2015