Festival UMKM Culinary Night yang digelar selama tiga hari dari 24-26 Mei di Dago atau tepatnya Jalan Ir H Djuanda, Kota Sukabumi, Jawa Barat, meraih omset mencapai lebih dari setengah miliar rupiah.

"Dari data resmi omset dari kegiatan tersebut mencapai Rp594 juta. Tingginya nilai omset tersebut tidak terlepas dari antusias masyarakat yang datang," kata Penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji di Sukabumi, Senin.

Menurut Kusmana, yang paling mencengangkan dari kegiatan iniadalah  beberapa stan kuliner hanya dalam tiga hari bisa meraup omset hingga puluhan juta rupiah seperti pelaku UMKM Putri dengan menu roti kukus Thailand dan cumi bakar omsetnya mencapai Rp41,7 juta.

Kemudian, panganan Agung Jaelani (Nayami) dengan menu fishcake dan corndog Rp41,6 juta dan Nunu Kaylahannafood dengan potato spiral, babycrab serta tanghulu omset yang diraih Rp25,5 juta.

Tingginya omset yang diraih oleh pelaku UMKM yang mendirikan stan di festival tersebut merupakan potensi yang harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk meningkatkan perekonomian daerah dan masyarakat.


 

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2024