Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur di Provinsi Jawa Barat menyiagakan sekitar 100 orang relawan di sepanjang pantai selatan Cianjur untuk membantu memantau kegiatan wisatawan.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cianjur Asep Sukma Wijaya menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Cianjur sudah mengeluarkan surat edaran (SE) berisi peringatan dini perihal kemungkinan terjadi kondisi cuaca ekstrem dan gelombang tinggi di wilayah pantai selatan selama libur Natal 2023 dan tahun baru 2024.
"Pemkab Cianjur mengeluarkan SE terkait cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang dapat menyebabkan terjadinya bencana alam dan kecelakaan laut, sehingga perlu diwaspadai pelaku wisata," katanya di Cianjur, Minggu.
Oleh karena itu, ia melanjutkan, Relawan Tangguh Bencana (Retana) disiagakan di kawasan pantai selatan yang dalam sepekan terakhir ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah.
Selain memantau kegiatan wisatawan, ia menjelaskan, para relawan ditugasi untuk mencegah wisatawan mendekati bibir pantai saat hujan deras dan gelombang tinggi datang guna mencegah terjadinya kecelakaan.
"Relawan bersama petugas gabungan TNI-Polri melakukan patroli untuk mengingatkan wisatawan agar tidak berenang atau bermain di pinggir pantai ketika melihat gelombang tinggi dan hujan mulai turun," katanya.
Ia menyampaikan bahwa relawan juga disiagakan di tempat-tempat wisata lain dan posko terpadu di Jalan Raya Bandung-Cianjur selama libur Natal 2023 dan tahun baru 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cianjur Asep Sukma Wijaya menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Cianjur sudah mengeluarkan surat edaran (SE) berisi peringatan dini perihal kemungkinan terjadi kondisi cuaca ekstrem dan gelombang tinggi di wilayah pantai selatan selama libur Natal 2023 dan tahun baru 2024.
"Pemkab Cianjur mengeluarkan SE terkait cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang dapat menyebabkan terjadinya bencana alam dan kecelakaan laut, sehingga perlu diwaspadai pelaku wisata," katanya di Cianjur, Minggu.
Oleh karena itu, ia melanjutkan, Relawan Tangguh Bencana (Retana) disiagakan di kawasan pantai selatan yang dalam sepekan terakhir ramai dikunjungi wisatawan dari berbagai daerah.
Selain memantau kegiatan wisatawan, ia menjelaskan, para relawan ditugasi untuk mencegah wisatawan mendekati bibir pantai saat hujan deras dan gelombang tinggi datang guna mencegah terjadinya kecelakaan.
"Relawan bersama petugas gabungan TNI-Polri melakukan patroli untuk mengingatkan wisatawan agar tidak berenang atau bermain di pinggir pantai ketika melihat gelombang tinggi dan hujan mulai turun," katanya.
Ia menyampaikan bahwa relawan juga disiagakan di tempat-tempat wisata lain dan posko terpadu di Jalan Raya Bandung-Cianjur selama libur Natal 2023 dan tahun baru 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023