Kepolisian Resor Kota (Polresta) Cirebon, Jawa Barat mulai melakukan sterilisasi jalur tol yang mengarah ke Jawa Tengah, dikarenakan akan dilakukan rekayasa lalu lintas lawan arah dari GT Kalikangkung.

"Kami saat ini mulai melakukan sterilisasi di jalur tol yang mengarah ke Jawa Tengah," kata Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman di Cirebon, Sabtu.

Menurutnya pada Sabtu (29/4) jam 14.30 WIB, pemberlakuan satu arah di jalan tol dilakukan dari kilometer 188 Tol Cipali GT Palimanan, sampai ke kilometer 72 Cikampek.

Namun lanjut Arif, pemberlakuan satu arah ke Jakarta di jalan tol Trans Jawa akan diperpanjang hingga GT Kalikangkung, Semarang, setelah volume kendaraan cukup padat.

Untuk itu, pihaknya saat ini sedang melakukan sterilisasi jalur tol yang berada di wilayah hukumnya, agar ketika diterapkan nanti bisa berjalan lancar.

"Penerapan satu arah akan segera diperpanjang, mengingat volume kendaraan yang mengarah ke Jakarta masih terus mengalami peningkatan," tuturnya.

Ia menambahkan saat ini situasi lalu lintas di jalur arteri dan tol di Cirebon terpantau ramai lancar untuk kedua lajur baik dari arah Jawa Tengah ke Jakarta maupun sebaliknya.
Menurutnya untuk jalur arteri yang mengarah ke Jakarta didominasi oleh kendaraan roda dua sedangkan dari arah Jakarta ke Jawa Tengah kendaraan angkutan barang serta bus dan pribadi.

"Sekarang memang sedang ada peningkatan arus lalu lintas, bahkan jalan tol diterapkan satu arah kembali dari Semarang," katanya.

 

Pewarta: Khaerul Izan

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023