Di tengah cuaca ekstrem tidak menentu yang terjadi akhir-akhir ini, tubuh biasanya rentan terserang berbagai penyakit karena menurunnya daya tahan tubuh.

Dalam siaran pers Vitacimin pada Selasa, berikut sejumlah kiat yang bisa dilakukan.

1. Istirahat yang cukup
Bekerja dan bermain seharian pasti bikin kamu jadi kelelahan dan berisiko menurunkan imun tubuh. Untuk itu, penuhi waktu tidur yang cukup setiap harinya mulai dari tujuh hingga delapan jam. Dengan istirahat yang cukup, tubuh akan lebih rileks di pagi hari dan siap beraktivitas lebih optimal.

2. Sempatkan olahraga
Rebahan memang lebih enak dibanding harus jogging di pagi. Namun, 30 menit jogging bisa membantu kamu membakar 190 kalori. Selain membuat tubuh sehat dan membantu menyegarkan tubuh, olahraga juga bisa membakar kalori berlebihan yang ada di tubuh.

3. Belajar Makan Sayur dan Buah
Nasi padang dan gorengan boleh saja jadi menu makanan favorit, tapi ingat penuhi asupan serat, vitamin, dan mineral penting lainnya dari buah dan sayur juga. Ada kandungan nutrisi penting pada buah dan sayur yang bisa membantu melawan penyakit.


4. Penuhi asupan vitamin C harian
Nah, yang terpenting adalah kebutuhan vitamin C selalu terpenuhi supaya tubuh tetap sehat untuk bantu meningkatkan kadar antioksidan di dalam darah hingga 30 persen. 

Baca juga: Musim pancaroba rawan penyakit, kapan anak sakit sebaiknya dibawa ke dokter?

 

Pewarta: Ida Nurcahyani

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2023