Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat melaporkan peristiwa longsor terjadi di Jalan Kolonel Masturi kawasan Lembang menutup akses jalan dari Kota Cimahi menuju Kabupaten Bandung Barat tepatnya di Desa Gudang Kahuripan, Kecamatan Lembang, Selasa.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung Barat Duddy Prabowo mengatakan peristiwa itu terjadi Selasa sore saat wilayah Bandung Raya dilanda hujan.
"Lokasinya di dekat (wisata) Imah Seniman, saya ini dari Gununghalu berangkat ke sana, tapi di sana sudah ada petugas juga," kata Duddy saat dihubungi.
Adapun lokasi longsor berada dalam radius sekitar tiga kilometer dari Alun-Alun Lembang atau dari sejumlah destinasi wisata yang berada di Lembang.
Longsor itu menurut Duddy menimbun seluruh badan jalan. Dia pun belum menyebut dampak lain dari longsor itu seperti korban atau kendaraan yang tertimbun longsoran karena masih melakukan pendataan.
Menurutnya petugas yang berada di lokasi sudah mulai membersihkan material longsor agar bisa segera kembali dilalui kendaraan.
"Sekarang petugas di sana sedang melakukan upaya penyemprotan ke longsorannya. Nanti perkembangannya saya laporkan lagi," kata Duddy.
Sebelumnya BPBD Kabupaten Bandung Barat juga telah mengimbau kepada masyarakat untuk mengantisipasi terkait potensi adanya longsor di jalur wisata. Pasalnya akses menuju Lembang memiliki kondisi geografis perbukitan dan pegunungan.
Baca juga: Korban longsor di Lembang ditemukan dalam keadaan meninggal
Baca juga: Satu rumah rusak ditimpa longsor di Lembang
Baca juga: Tim SAR masih cari seorang warga yang tertimbun longsoran tanah di Lembang Bandung Barat
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021