Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) menyambut baik rencana Bupati Bogor, Ade Yasin membangkitkan geliat industri perfilman imbas pandemi COVID-19 melalui "Festival Film Pendek".

"Yang dilakukan Pemkab Bogor ini adalah contoh bahwa pemerintah daerah mendorong berkembangnya dunia perfilman Tanah Air, yang pada saat pandemi ini dunia perfilman terpuruk," ungkap Ketua Umum PARFI Alicia Djohar usai menemui Ade Yasin di Cibinong, Bogor, Jabar, Rabu (31/3).

Ia mendukung penyelenggaraan festival yang digelar bertepatan dengan momentum hari film nasional itu, karena dinilai dapat membangkitkan kreatifitas kalangan muda di tengah pandemi.

"Ini bisa menjadi contoh bagi daerah-daerah lain untuk mengikuti Kabupaten Bogor. Kebetulan bertepatan juga dengan Hari Film Nasional, semoga dunia perfilman Indonesia segera bangkit di tengah pandemi,” kata Alicia.

Alicia yang juga merupakan artis senior tanah air itu menyebutkan bahwa melalui perfilman pemerintah juga dapat memperkenalkan seni dan budaya.

Bupati Bogor, Ade Yasin segera menggelar "Festival Film Pendek" dalam rangka menyambut Hari Jadi Bogor (HJB) ke-539, dengan total hadiah Rp70 juta.

"Festival Film Pendek merupakan upaya Pemkab Bogor dalam mendorong berkembangnya industri ekonomi kreatif yang saat ini menjadi salah satu program prioritas bagi Pemerintah Pusat," ungkap Ade Yasin.

Menurutnya, festival bertajuk "Kebudayaan dalam Bidikan Sineas Bogor" itu bertujuan untuk melahirkan sineas muda Bogor yang cinta terhadap sejarah dan kebudayaan.

Baca juga: Bogor gelar "Festival Film Pendek" berhadiah Rp70 juta

Baca juga: Bioskop di Kota Bogor diizinkan buka lagi

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Yuniardi Ferdinan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2021