Bandung, 9/2 (ANTARA) - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Padjadjaran menggelar Festival Pendidikan dengan tema "menciptakan dunia tanpa jarak" di Grha Sanusi Hardjadinata Bandung, 9-11 Februari 2010.

Ketua pelaksana kegiatan itu Historina Safitri Hakim di Bandung, Selasa, mengatakan, acara itu bertujuan memberikan informasi mengenai pendidikan kepada mahasiswa maupun pelajar SMA.

"Acara ini juga sebagai bagian untuk memenuhi kebutuhan pelajar mereka akan informasi mengenai beasiswa," kata Historina.

Dia mengatakan, kegiatan itu juga bertujuan membantu pelajar dari keluarga tidak mampu untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi dengan cara mendapatkan beasiswa.

"Kegiatan ini merupakan baru pertama kali diadakan di Unpad," kata Historina.

Sementara itu, Kepala Biro Bidang Kemahasiswaan Herdis Chandra Purnama mengatakan, pendidikan semakin tanpa batas, dan acara seperti ini diupayakan dapat memberikan informasi tentang pendidikan, termasuk tentang beasiswa baik dari luar maupun dalam negeri.

"Kegiatan ini juga memberikan informasi kepada pelajar mengenai lembaga-lembaga yang memberikan beasiswa," kata Historina.

"Pada penutupanya akan diadakan seminar nasional pendidikan "the power of Indonesia" dengan pembicara Fasli Jalal selaku wakil Menteri Pendidikan Nasinal," kata Historina.

(joean)

(T.PK-ASJ/B/N002/N002) 09-02-2010 15:27:51

Pewarta:

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2010