Pengembang pusat perbelanjaan asal Jepang PT AEON Mall Indonesia merangkul Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dalam memberikan pelayanan publik dan membantu pelaku UMKM terdampak COVID-19 menjelang pembukaan mal ketiganya di Indonesia yaitu AEON Mall Sentul City di Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada 28 Oktober 2020.
"Kami selalu total dalam membantu masyarakat setempat. Apakah dengan membantu menghadirkan layanan publik, membantu penjualan produk UMKM, dan banyak upaya lain yang akan kami lakukan ke depannya," kata Presdir AEON Mall Indonesia Daisuke Isobe dalam pernyataan di Jakarta, Minggu.
AEON bersama Pemkab Bogor akan membangun mal pelayanan publik di dalam mal, yang akan dioperasikan dengan protokol kesehatan ketat.
Bupati Kabupaten Bogor Ade Yasin mengatakan kerja sama dengan AEON Mall merupakan bagian dari langkah percepatan peningkatan kualitas pelayanan publik dalam rangka mewujudkan daerahnya yang kondusif bagi pertumbuhan investasi serta wujud komitmen melaksanakan reformasi birokrasi.
"Ini adalah kolaborasi pemerintah, swasta, dan masyarakat. Nantinya, semua pelayanan perizinan, nonperizinan akan tersedia di sini, mulai dari pelayanan Disdukcapil seperti e-KTP, KK, akte kelahiran. Pelayanan paspor, samsat, PDAM, Bappenda, BPN, BJB, polres, dan DPMPTSP," ujar Ade.
Selain mal pelayanan publik, AEON Mall Sentul City juga menyediakan ruang komunikasi bagi Pemkab Bogor untuk melakukan edukasi dan sosialisasi kebijakan kepada pengunjung pusat perbelanjaan.
Bentuk kolaborasi berikutnya antara AEON dengan Pemkab Bogor adalah menyediakan ruang berjualan dan promosi bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah binaan pemerintah kabupaten.
Untuk membantu pelaku UMKM pada masa pandemi, AEON akan menyediakan lokasi khusus untuk UMKM, termasuk membuatkan stan (booth) supaya para pelaku UMKM bisa fokus melayani pelanggan.
AEON Mall Sentul City juga akan mengadakan festival UMKM selama dua bulan penuh, sebagai upaya mendatangkan pembeli kepada pelaku UMKM Bogor.
Baca juga: Mal Pelayanan Publik di Lotte Mart Cikarang mulai beroperasi
Baca juga: Pemkot Bandung persingkat jam operasional toko modern dan mal
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
"Kami selalu total dalam membantu masyarakat setempat. Apakah dengan membantu menghadirkan layanan publik, membantu penjualan produk UMKM, dan banyak upaya lain yang akan kami lakukan ke depannya," kata Presdir AEON Mall Indonesia Daisuke Isobe dalam pernyataan di Jakarta, Minggu.
AEON bersama Pemkab Bogor akan membangun mal pelayanan publik di dalam mal, yang akan dioperasikan dengan protokol kesehatan ketat.
Bupati Kabupaten Bogor Ade Yasin mengatakan kerja sama dengan AEON Mall merupakan bagian dari langkah percepatan peningkatan kualitas pelayanan publik dalam rangka mewujudkan daerahnya yang kondusif bagi pertumbuhan investasi serta wujud komitmen melaksanakan reformasi birokrasi.
"Ini adalah kolaborasi pemerintah, swasta, dan masyarakat. Nantinya, semua pelayanan perizinan, nonperizinan akan tersedia di sini, mulai dari pelayanan Disdukcapil seperti e-KTP, KK, akte kelahiran. Pelayanan paspor, samsat, PDAM, Bappenda, BPN, BJB, polres, dan DPMPTSP," ujar Ade.
Selain mal pelayanan publik, AEON Mall Sentul City juga menyediakan ruang komunikasi bagi Pemkab Bogor untuk melakukan edukasi dan sosialisasi kebijakan kepada pengunjung pusat perbelanjaan.
Bentuk kolaborasi berikutnya antara AEON dengan Pemkab Bogor adalah menyediakan ruang berjualan dan promosi bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah binaan pemerintah kabupaten.
Untuk membantu pelaku UMKM pada masa pandemi, AEON akan menyediakan lokasi khusus untuk UMKM, termasuk membuatkan stan (booth) supaya para pelaku UMKM bisa fokus melayani pelanggan.
AEON Mall Sentul City juga akan mengadakan festival UMKM selama dua bulan penuh, sebagai upaya mendatangkan pembeli kepada pelaku UMKM Bogor.
Baca juga: Mal Pelayanan Publik di Lotte Mart Cikarang mulai beroperasi
Baca juga: Pemkot Bandung persingkat jam operasional toko modern dan mal
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020