Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto menilai pemasangan wifi publik gratis di 797 RW di Kota Bogor sasarannya untuk membantu para pelajar mengikuti pembelajaran jarak jauh (PJJ) sekaligus menjawab keluhan orang tua.
Atang Trisnanto mengatakan hal itu pada peresmian beroperasinya wifi publik gratis untuk pelajar yang dipusatkan di RW 16 Kelurahan Tegal Gundil, Kota Bogor, Senin (21/9).
Peresmian pengoperasian wifi publik gratis itu dihadiri Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Pendiri Pusat Riset Pendidikan Masa Depan Monika Irayati, CEO Kelas Pintar Fernando Ufie, dan Vice President Head of West Regional PT Indosat Tbk Adrian Lubis.
Pada launching wifi publik gratis oleh Wali Kota Bogor Bima Arya dan Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto itu juga diperkenalkan pedoman pembelajaran jarak jauh (PJJ) serta konten yang bisa dimanfaatkan oleh para guru.
Menurut Atang Trisnanto, guna mengatasi persoalan pendidikan saat ini, yakni tidak semua pelajar dapat mengikuti PJJ dengan baik, sehingga Pemerintah Kota Bogor dan DPRD Kota Bogor memberikan solusi yakni menyediakan fasilitas wifi publik gratis, yang dapat diakses oleh pelajar di setiap RW.
Wifi publik gratis ini disediakan mulai September ini hingga Desember 2020. Untuk tahun 2021, kita siapkan alokasi anggarannya tapi tetap melihat perkembangan pandemi COVID-19. "Kita harapkan bisa segera berakhir," katanya.
Atang menambahkan, Pemerintah Kota Bogor dan DPRD Kota Bogor tidak hanya menyediakan fasilitas wifi publik gratis, tapi juga menyediakan konten untuk guru dan pelajar, melalui kerja sama dengan pihak ketiga yakni Kelas Pintar serta Pusat Riset Pendidikan Masa Depan.
"Melalui penyediaan wifi gratis dan konten pelajaran, kita harapkan dapat mengatasi persoalan pendidikan, katanya.
Atang menambahkan, pengadaan wifi publik gratis di seluruh RW di Kota Bogor yakni di 797 RW, anggarannya bersumber dari anggaran refocussing keenam pada APBD Kota Bogor tahun 2020, sebesar Rp2 miliar.
Pada kesempatan tersebut, Atang juga mengingatkan, setelah beroperasiya wifi publik gratis ini agar dapat dikelola dengan baik dan dimanfaatkan seefisien mungkin untuk kebutuhan para pelajar mengikuti PJJ.
Pengelolaan wifi publik tersebut, diserahkan kepada RW masing-masing sehingga diharapkan RW dapat membuat jadwal yang baik bagi pelajar yang mengikuti PJJ.
Atang juga mengingatkan, agar pelajar yang mengikuti PJJ dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan benar.
Baca juga: Pemkot Bogor pasang wifi gratis di 797 RW untuk bantu pelajar ikuti PJJ
Baca juga: Ketua DPRD Kota Bogor bentuk ruang belajar bagi pelajar ikuti PJJ
Baca juga: Pemkot Bogor pasang wifi bantu Pembelajaran Jarak Jauh
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020
Atang Trisnanto mengatakan hal itu pada peresmian beroperasinya wifi publik gratis untuk pelajar yang dipusatkan di RW 16 Kelurahan Tegal Gundil, Kota Bogor, Senin (21/9).
Peresmian pengoperasian wifi publik gratis itu dihadiri Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Pendiri Pusat Riset Pendidikan Masa Depan Monika Irayati, CEO Kelas Pintar Fernando Ufie, dan Vice President Head of West Regional PT Indosat Tbk Adrian Lubis.
Pada launching wifi publik gratis oleh Wali Kota Bogor Bima Arya dan Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto itu juga diperkenalkan pedoman pembelajaran jarak jauh (PJJ) serta konten yang bisa dimanfaatkan oleh para guru.
Menurut Atang Trisnanto, guna mengatasi persoalan pendidikan saat ini, yakni tidak semua pelajar dapat mengikuti PJJ dengan baik, sehingga Pemerintah Kota Bogor dan DPRD Kota Bogor memberikan solusi yakni menyediakan fasilitas wifi publik gratis, yang dapat diakses oleh pelajar di setiap RW.
Wifi publik gratis ini disediakan mulai September ini hingga Desember 2020. Untuk tahun 2021, kita siapkan alokasi anggarannya tapi tetap melihat perkembangan pandemi COVID-19. "Kita harapkan bisa segera berakhir," katanya.
Atang menambahkan, Pemerintah Kota Bogor dan DPRD Kota Bogor tidak hanya menyediakan fasilitas wifi publik gratis, tapi juga menyediakan konten untuk guru dan pelajar, melalui kerja sama dengan pihak ketiga yakni Kelas Pintar serta Pusat Riset Pendidikan Masa Depan.
"Melalui penyediaan wifi gratis dan konten pelajaran, kita harapkan dapat mengatasi persoalan pendidikan, katanya.
Atang menambahkan, pengadaan wifi publik gratis di seluruh RW di Kota Bogor yakni di 797 RW, anggarannya bersumber dari anggaran refocussing keenam pada APBD Kota Bogor tahun 2020, sebesar Rp2 miliar.
Pada kesempatan tersebut, Atang juga mengingatkan, setelah beroperasiya wifi publik gratis ini agar dapat dikelola dengan baik dan dimanfaatkan seefisien mungkin untuk kebutuhan para pelajar mengikuti PJJ.
Pengelolaan wifi publik tersebut, diserahkan kepada RW masing-masing sehingga diharapkan RW dapat membuat jadwal yang baik bagi pelajar yang mengikuti PJJ.
Atang juga mengingatkan, agar pelajar yang mengikuti PJJ dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan benar.
Baca juga: Pemkot Bogor pasang wifi gratis di 797 RW untuk bantu pelajar ikuti PJJ
Baca juga: Ketua DPRD Kota Bogor bentuk ruang belajar bagi pelajar ikuti PJJ
Baca juga: Pemkot Bogor pasang wifi bantu Pembelajaran Jarak Jauh
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2020