Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) siap meluncurkan salah satu program prioritas, yakni pembangunan dan renovasi 10.440 sekolah pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025.
Berdasarkan keterangan Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kemendikdasmen di Jakarta pada Jumat, Mendikdasmen Abdul Mu’ti bersama dengan Presiden RI Prabowo Subianto dijadwalkan akan meluncurkan program tersebut secara bersama-sama.
Mendikdasmen Mu'ti dijadwalkan mengikuti upacara peringatan Hardiknas terlebih dahulu di Sekolah Regina Pacis Bogor sebelum menghadiri rangkaian kegiatan peringatan Hardiknas.
Sementara Presiden Prabowo dijadwalkan menghadiri peringatan Hardiknas sekaligus meluncurkan Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) di bidang pendidikan tersebut di SDN Cimahpar 5, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Adapun peringatan Hardiknas pada tahun ini mengambil tema "Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua".
Sebelumnya pada Rabu (30/4), Mu’ti mengatakan soal rencana tersebut usai dirinya mengikuti rapat terbatas yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta.