Antarajawabarat.com, 24/5 - Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Bandung membuka gerai layanan di kawasan "Car Free Day" (CFD) Dago, Kota Bandung, untuk memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.
"Hari ini BPN Bandung buka gerai di CFD Dago. Ini rutin setiap pekan. Jadi masyarakat yang membutuhkan layanan BPN pada hari libur ini bisa ke CFD," kata Menteri Agraria/Kepala BPN Ferry Mursidan Baldan, di Bandung, Minggu.
Ferry yang juga hadir di tengah-tengah kesibukan kawasan CFD Dago itu turut memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama yang konsultasi atau melakukan pengajuan peningkatan hak yang bisa dilakukan secara langsung.
Ia bersama Kepala BPN Kota Bandung M Unu Ibnudin menyapa masyarakat Kota Kembang dan juga mengarahkan masyarakat yang hendak melakukan konsultasi terkait pertanahan.
"Langkah ini salah satu bentuk pengembangan layanan dan memberikan kecepatan terkait konsultasi pertanahan dan agraria," kata menteri.
Kegiatan dan pelayanan di gerai BPN Dago yang berlokasi di depan Hotel Geulis Kota Bandung itu, khususnya terkait berbagai infromasi pertanahan, sertifikat hingga konsultasi untuk membeli rumah dan pengurusan administrasi legal pertanahannya.
"Pelayanan akan berlangsung setiap Minggu. Kehadiran gerai ini mempersingkat waktu pelayanan, memperjelas dan mempermudah," katanya.
Selain itu, menurut dia, kegiatan itu juga untuk mendukung pembangunan 'data base' pertanahan, memudahkan, mendekatkan dan memurahkan urusannya dengan masyarakat.
Sementara itu, Kepala BPN Bandung M Unu Ibnudin menyatakan layanan yang bisa dilakukan di gerai BPN di kawasan CFD Dago adalah pengecekan dokumen dan peningkatan hak yang bisa dilayani langsung.
"Kami juga akan membuka layanan di kawasan Car Free Night di Kota Bandung ini," kata Uni Ibnudin menambahkan.***2***
Syarif A
BPN Buka Gerai Layanan Di CFD Dago
Minggu, 24 Mei 2015 9:19 WIB