Menurut dia, rangkaian kegiatan itu tidak hanya tidak sebagai sarana hiburan, melainkan bisa menggerakkan roda ekonomi lokal terutama bagi pelaku UMKM yang dilibatkan.
“Kami juga melakukan kolaborasi dengan salah satu stasiun televisi swasta di Indonesia untuk memeriahkan peringatan kemerdekaan tahun ini,” katanya.
Sementara itu GM Brand Activation & Communications ANTV Erwin Munazat menambahkan pihaknya mengadakan beberapa ajang untuk mengajak masyarakat di Cirebon memeriahkan HUT ke-79 RI.
Pihaknya menggelar sebuah festival bertajuk “Gebyar 17 Agustusan”, yang berisi acara hiburan serta pameran produk UMKM dari para pelaku usaha setempat.
“Kami bersama masyarakat Cirebon menggelar berbagai lomba dan kegiatan yang bisa diikuti secara gratis. Ajang ini juga sebagai bentuk peningkatan dan promosi pariwisata Kabupaten Cirebon,” ujar Erwin.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ribuan pelajar di Cirebon baca UUD 1945 serentak pada HUT ke-79 RI
Ribuan pelajar di Cirebon baca UUD 1945 serentak meriahkan HUT ke-79 RI
Sabtu, 17 Agustus 2024 16:39 WIB