Kalau memang tiga kali tidak hadir, baru keluar itu surat DO (drop out/dikeluarkan). "Tapi sedang dalam proses di dalam Komdisnya," kata Dewi.
Pihaknya juga belum dapat memastikan kapan surat panggilan pertama dikeluarkan. "Masih dibahas dalam Komdis ya. Kan ditetapkan jadi tersangka baru dua hari lalu. Saya juga belum cek ke fakultas," ujar Dewi.
Polres Metro Jakarta Pusat menahan Ghisca Debora atau GDA (19), pelaku kasus penipuan tiket konser Coldplay yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Rabu (15/11) malam.
"Kami menerima enam laporan polisi terkait penipuan dan penggelapan tiket konser Coldplay dengan total Rp5,1 miliar atau sebanyak 2.268 tiket," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Markas Polres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11).
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Universitas Trisakti proses surat panggilan kepada orang tua Ghisca