Tim Identifikasi Korban Bencana (Disaster Victim Identification/DVI) Polri menyatakan berhasil mengidentifikasi tiga jenazah pada hari kesembilan atau Selasa (29/11), pasca gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
"Kemudian hari ini, Selasa kami sudah bekerja dan berhasil mengindentifikasi tiga tambahan korban meninggal," kata Karo Dokpol Pusdokkes Polri Brigadir Jenderal dr A Nyoman Eddy Purnama Wirawan saat menyampaikan keterangan pers di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sayang, Kabupaten Cianjur, Selasa.
Baca juga: DVI kirim 17 sampel DNA dari keluarga korban gempa di Cianjur
Baca juga: DVI kirim 17 sampel DNA dari keluarga korban gempa di Cianjur
Jenazah pertama yang diidentifikasi ialah jenazah dengan nomor 062/022/CJR/126, teridentifikasi sebagai Novi Kurniasih, perempuan 31 tahun, berasal dari Kampung Cugenang, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.
"Jenazah ini kami lakukan identifikasi melalui gigi catatan medis dan propertinya," kata dr A Nyoman Eddy Purnama.
Selanjutnya yang kedua adalah jenazah dengan nomor 062/022/CJR/142, yang teridentifikasi sebagai Ahmad Kamaludin, laki-laki 24 tahun, warga Kelurahan Hegarmanah Kecamatan Karang Tengah Kabupaten Cianjur.