Cibinong, Bogor (ANTARA) - Bupati Bogor, Jawa Barat, Ade Yasin dan putri sulungnya Nadia Hasna Humairah dinyatakan sembuh dari COVID-19 oleh tim dokter berdasarkan hasil tes usap yang keluar pada Sabtu (28/11).
"Hari ini berdasarkan pemeriksaan melalui swab test, tim dokter dari RSUD Cibinong menyatakan bahwa Bupati Bogor Ade Yasin sudah negatif dari COVID-19," ungkap Ketua Tim Medis Bupati Bogor, dr Wahyu Eko Widiarso di Cibinong, Bogor.
Menurutnya, tes usap dengan hasil negatif ini merupakan kali kedua dilakukan Bupati Bogor dan putrinya setelah dinyatakan terkonfirmasi positif pada Rabu (18/11).
Sedangkan hasil tes usap pertamanya yang keluar pada akhir pekan lalu, keduanya dinyatakan masih positif.
Dr Wahyu menyebutkan, meski Ade Yasin dan putrinya sudah negatif COVID-19, tapi keduanya tetap harus melakukan isolasi mandiri selama tiga hari ke depan, setelah menjalani masa karantina bersama di kediamannya, Pendopo Bupati, Cibinong, Bogor, selama 10 hari.
"Masih harus melakukan isolasi mandiri di bawah pengawasan intensif dari Tim Medis RSUD Cibinong. Hal ini dilakukan untuk meyakinkan kondisi pasien setelah dinyatakan sembuh tidak muncul lagi gejala COVID-19," kata dr Wahyu.
Seperti diketahui, Ade Yasin terkonfirmasi COVID-19 bersama putrinya sejak Rabu (18/11) setelah melakukan tes usap atau swab test pada Minggu (15/11).
Keduanya hingga kini melakukan isolasi mandiri bersama di sebuah kamar di kediamannya, Pendopo Bupati, Cibinong, Kabupaten Bogor.