Bandung (Antaranews Jabar) - Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan pihaknya telah menyiapkan strategi untuk mengatasi masalah polemik aktivitas tambang di Parung Panjang, Kabupaten Bogor.

"Kami telah menyiapkan rencana jangka pendek dan jangka panjang sebagai solusi permasalahan di Jalur Parung Panjang," kata Bupati Ade Yasin, di Gedung Sate Bandung, Minggu.

Langkah pertama, kata Bupati Ade, pihaknya ingin bertemu dengan Pemkab Tangerang, karena ini terintegrasi antara Kabupaten Bogor dan Tangerang.

"Saya ingin ada pertemuan dengan pemerintah tetangga, bagaimana Parung Panjang tidak menghambat lalu lintas dan kegiatan masyarakat," ujar dia.

Dia mengatakan masalah yang dikeluhkan warga adalah jalur tersebut sangat sering macet dan sering pula terjadi kecelakaan lalu lintas sampai mengakibatkan tewasnya beberapa orang.

Menurut dia, banyaknya truk tronton di jalur pertambangan itu disebut sebagai satu di antara faktor sering terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Dia mengatakan, kemacetan lalu lintas di Parung Panjang juga, satu di antaranya diakibatkan adanya kebijakan Pemkab Tangerang yang memberlakukan jam operasional truk tambang.

"Sehingga mereka menunggu jam operasional dibuka sehingga terjadi penumpukan dan masyarakat tidak bisa lewat. Bagaimana kalau ada yang perlu ke rumah sakit dan sebagainya," kata dia.

Sementara untuk solusi jangka panjang, Bupati Ade Yasin menyatakan pihaknya menyiapkan rencana pembangunan jalan tambang yakni sebuah jalan yang akan dibangun sebanyak satu ruas sepanjang 18,5 kilometer.

"Dan sepanjang lima kilometer merupakan lahan milik Perhutani, sedangkan sisanya milik warga. Itu dari Lebak Wangi, Cigudeg, sampai?Parung Panjang, keluar di Tangerang, di BSD dan alternatif kedua yang keluar melalui Lebak, Banten," kata dia.

Namun pihaknya mengaku kesulitan dari segi pendanaan karena APBD Kabupaten?Bogor?tidak cukup untuk membangun jalan baru di sekitar?Parung Panjang.

Oleh karenanya, pihaknya menyambut baik rencana Pemprov Jabar yang berniat membantu menyelesaikan masalah pembangunan jalan terkait solusi Parung Panjang.

Baca juga: Gubernur titip soal penyelesaian Parung Panjang ke Bupati Bogor baru

Baca juga: Ridwan Kamil lantik Bupati dan Wakil Bupati Bogor


 

Pewarta: Ajat Sudrajat

Editor : Zaenal A.


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2018