Antarajabar.com - PT Pupuk Kujang menjamin serta mamastikan ketersedian pupuk untuk musim tanam padi di Cirebon, Jawa Barat, tercukupi dan untuk distribusinya pun dipastikan lancar.
       
Manajer Humas PT Pupuk Kujang Ade Cahya Kurniawan di Cirebon, Selasa, menuturkan untuk ketersediaan pada musim tanam padi, musim penghujan atau 'rendeng' dipastikan tercukupi dan tidak ada hambatan apa pun.
       
"Kami pastikan untuk pupuk bersubsidi berjalan lancar  dan baik sampai ke tangan petani, sehingga tidak menghambat masa tanam," katanya.
       
Ia menuturkan dengan kepastian stok pupuk diharapkan tidak ada lagi keluhan petani untuk mendapatkan pupuk di lapangan.
       
Ade melanjutkan mekanisme penyaluran yang baru mengharuskan distributor tetap menebus meski petani belum menggunakannya.
       
Hal ini adalah upaya untuk memastikan adanya stok dan dengan cara baru itu membuat pengecer maupun distributor mempunyai 'tabungan' pupuk untuk keperluan sekitar dua sampai tiga pekan ke depan.
       
"Untuk diatributor yang berada di Wilayah Cirebon itu tersebar diberbagai titik dan jumlahnya ada 10 distributor," tuturnya.
       
Ia menambahkan untuk serapan sendiri biasanya akan meningkat pada saat musim tanam bulan Oktober sampai Maret.
       
Oleh karena itu perusahaan telah siap ketika permintaan pupuk oleh para petani meningkat dari kondisi sekarang.
       
"Kami juga sudah siap apabila permintaan melonjak tinggi," tambahnya.

Pewarta: khaerul Izan

Editor : Irawan


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2016