Antarajabar.com - Gabungan Artis dan Seniman Sunda (GASS) akan memeriahkan Puncak HUT Ke-70 Jawa Barat, yakni Pesta Rakyat De Syukron di kawasan Gedung Sate Bandung, tanggal 23-25 Oktober 2015.
        
"Untuk acara hiburannya kami sudah bekerjasama dengan GASS yang akan menampilkan artis dan seniman sunda. Mereka itu akan tampil pada 24 oktober dengan Host Deswita Maharani," kata Kepala Biro Humas, Protokol dan Umum Setda Jawa Barat R Ruddy Gandakusumah, di Bandung, Rabu.
        
Artis tersebut seperti Melly Goeslaw, Cakra Khan, Tata Janeta, Hedi Yunus, Armand Maulana, Melly Goeslow, Dewi Gita, Nassar, The Titans, Sarasvati, Nelly Agustin, Kristina.
        
Pihaknya mengundang seluruh masyarakat Jawa Barat untuk bersama menikmati sajian pagelaran dan pameran yang ada.
        
"Selain itu, sehubungan akan adanya penutupan jalan untuk kepentingan acara ini, kami memohon maaf dan pemaklumannya bagi masyarakat Bandung terutama yang berdomisili di sekitar Gedung Sate. Untuk kegiatan ini jalan seputaran Gedung Sate akan ditutup mulai Rabu 21 Oktober nanti malam pukul 22.00 WIB,¿ katanya.
        
Ia menjanjikan berbagai hal baru yang akan disajikan bagi masyarakat Jawa Barat.
        
"Selain artis-artis yang memeriahkan panggung utama, akan digelar juga acara yang tak kalah spektakuler seperti Pelepasan 2000 balon led, wayang golek dengan Dalang Dadan Sunandar Sunarya pada Jumat 23 Oktober," katanya.
        
Pada Pesta Rakyat De Syukron juga agar digelar Video Mapping dan kembang api yang menjadi trade mark De Syukron akan digelar pada Sabtu, 24 Oktober 2015 .     

Tema yang diusung pada gelaran puncak ini adalah ¿Jabar Kahiji, Jabar Kreatif dan Bestari¿ sesuai dengan spirit Hari Jadi Ke-70 Jawa Barat di tahun 2015 ini.
        
Pesta Rakyat De Syukron ke 5 ini akan akan dibuka oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan pada Jumat (23/10) pukul 08.30 WIB. Selain hiburan di panggung utama juga akan diiisi dengan acara pameran multi produk, peserta kedutaan negara sahabat, anggota mitra praja utama, kabupaten/kota, perguruan tinggi, wirausaha kreatif, OPD provinsi, kuliner, jajanan tempo doeloe, komunitas hobi, klub, dan sponsor.
        
Menuru dia, tidak hanya artis-artis, sejumlah OPD siap menggelar berbagai acara di lokasi yang sama dengan tujuan untuk menampilkan hasil kerja sekaligus untuk menjamu masyarakat Jawa Barat.
        
"Sebut saja Dinas Peridustrian dan Perdagangaan di hari Sabtu (24/10) akan menggelar kegiatan karnaval, Fashion Show On The Street Jabar Ngagaya 'Gandrung Kasarung 3' serta Drapping Contest atau seni merancang busana dari lembaran kain sarung pada manekin tanpa proses jahit mesin yang direncanakan akan memecahkan rekor muri  diikuti oleh  635 peserta," kata dia.

Pewarta: Ajats

Editor : Sapto HP


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Barat 2015